Penerjemah : Kueosmanthus
Editor : Jeffery Liu


Monster busuk yang mengelilingi mereka mendesis dan suara itu menyatu menjadi aliran suara yang menusuk telinga. Dalam sekejap, mereka menerjang kedua orang itu. Gelombang kebencian yang membawa tulang-tulang binatang langsung melanda Xiang Shu dan Chen Xing seolah-olah menghancurkan Gunung Tai.

“Chen Xing! Chen Xing!”

Sebuah suara terdengar; Xiao Shan sudah datang!

“Xiao Shan! Bawa dia pergi!” Sementara Xiang Shu menahan serangan musuh, dia berteriak sekuat tenaga.

“Aku tidak bisa pergi!” Chen Xing berteriak dengan tergesa-gesa. “Kau akan mati tanpa Cahaya Hati!”

Chen Xing dengan paksa menekan Cahaya Hati dalam kegelapan itu. Mana bergetar terus-menerus saat mengalir ke kiri dan ke kanan dengan liar di dalam tubuhnya, menyebabkan jantungnya yang sudah rusak sekali lagi berdenyut dengan rasa sakit yang akut. Namun, Xiang Shu hanya mengandalkan perlindungan dari cahaya ini – pedang berat yang dia pegang mengandalkannya untuk bersinar terang dan menahan gelombang serangan dari bangkai hewan hidup berkali-kali. Jika Chen Xing menarik mana-nya sekarang, Xiang Shu akan ditelan oleh kebencian dalam sekejap!

“Kau tahu segalanya!” Che Luofeng meraung liar. “Selama bertahun-tahun ini, kau tahu segalanya!”

Dengan sepenuh hati, Che Luofeng melemparkan cambuk pertamanya. Bayangan tidak jelas yang tersapu muncul di dalam kebencian gelap. Itu adalah adegan Xiang Shu berdiri di tenda di depan Chen Xing saat dia menampar Che Luofeng.

Dalam sekejap mata, cahaya yang menyilaukan keluar dari tangan Xiang Shu, menghalangi cambuk Che Luofeng. Pemandangan musim gugur di bawah Chi Le Chuan muncul – mereka duduk di tepi sungai, dan bersama dengan Zhou Zhen, mereka bertiga duduk untuk memancing secara berdampingan.

“Ya,” kata Xiang Shu. “Aku tahu segalanya. Kau hanya memilih Zhou Zhen karena kau tidak bisa mendapatkan apa yang kau inginkan dariku.”

Che Luofeng tiba-tiba tercengang. Xiang Shu mengacungkan pedangnya secara horizontal untuk menangkis dan mendorong Che Luofeng keluar!

Xiang Shu, “Tapi terus kenapa? Kau tidak puas hanya menjadi dirimu sendiri? Che Luofeng, aku mengatakan ini sebelumnya: tidak peduli dengan siapa aku dalam hidup ini, aku akan selalu menganggapmu sebagai keluargaku.”

Kueosmanthus: {so sweet (థฺˇ౪ˇథ)}

Che Luofeng berteriak seperti dia sudah gila, “Shulü Kong! Kau pembohong!”

Perpisahan yang tak terhitung jumlahnya dalam sekejap: Che Luofeng melihat di tepi danau pemandangan punggung Xiang Shu saat dia mendesak seekor kuda untuk pergi yang muncul dalam kebencian.

Xiang Shu juga berteriak dengan marah, “Bangun! Che Luofeng! Kau sekarang sudah menjadi monster!”

Pedang tebal itu meledak dengan cahaya kuat yang menghilangkan kabut tebal. Kenangan membanjiri pikiran Che Luofeng dengan ledakan: di dataran yang diterangi oleh sinar matahari yang cemerlang, Xiang Shu sedang menunggang kuda saat dia melihat kembali pada Che Luofeng. Dia tersenyum sambil bersiul padanya, dan pemandangan ini membuat Che Luofeng tidak bisa mengayunkan cambuknya lagi untuk sesaat.

“Zhou Zhen seharusnya menjadi orang yang kau percaya untuk dirimu sendiri,” kata Xiang Shu. “Aku sudah memberitahumu itu dulu.”

“Dia sudah mati …” Che Luofeng menggertakkan gigi sambil mencekik kata-katanya. “Dan kau bahkan tidak membiarkan aku membalaskan dendamnya!”

Xiang Shu meraung marah, “Ini sudah berakhir! Semua kebencian itu, kau mengangguk saat itu juga untuk mengakui bahwa semuanya sudah berakhir!”

Che Luofeng berteriak marah dalam kebencian. “Kau tidak membiarkan aku membalaskan dendamnya, dan bahkan tidak mau… atas namanya… Shulü Kong! Kau pembohong! Aku akan membunuhmu sendiri!”

Chen Xing mendesak Cahaya Hati beberapa kali, tapi kebencian itu benar-benar terlalu kuat. Kebencian itu terus melawan Cahaya Hati. Dia hanya ingin mendekat dan menyeret rantai besi itu dengan sekuat tenaga.

Xiao Shan bergegas dan terus memukul rantai besi dengan cakarnya, tapi rantai itu bahkan tidak bergerak sedikit pun. Segera setelah itu, sebuah objek besar melesat dari awan kebencian. Chen Xing segera memeluk Xiao Shan; mereka berdua berguling di tempat untuk menghindari ekor yang menyapu dengan keras!

Itu adalah mayat hidup dari seekor ular hitam raksasa, yang saat ini menembaki mereka dari kabut hitam yang bergelombang untuk membunuh mereka.

Xiao Shan berteriak gila. Tepat ketika dia hendak bergegas maju untuk bertarung seolah-olah hidupnya dipertaruhkan, Chen Xing tiba-tiba meraih kerah bajunya dengan tangan yang dirantai dan menyeret Xiao Shan ke belakangnya. Kemudian, cahaya yang menyilaukan meledak dari jantungnya; itu beredar dari titik akupuntur Tianchi ke Tianquan, lalu melewati Quze dan Neiguan, berkumpul di telapak tangannya, berkumpul di dalam Zongchong, lalu dia menunjuk ke kegelapan.

Dengan wusss, cahaya yang kuat tiba-tiba tampak mengambil bentuk konkret dan menembus kegelapan seperti pedang tajam! Mayat ular itu menjerit kesakitan, berguling-guling saat mencoba menghindar. Cahaya itu sudah menyatu menjadi sinar, dan tanpa kehilangan momentumnya, melewati lapisan kabut tebal dan menerangi Sima Yue, yang berada jauh di atas. Sima Yue segera terbang kembali untuk menghindarinya.

Tiba-tiba, Xiao Shan melihat barang yang dipegang Sima Yue di tangannya dan tertegun.

Chen Xing terkejut juga; dia ingat apa yang dikatakan Lu Ying ketika mereka berada di Carosha. Tongkat tanduk itu mungkin tanduk yang telah dipotong dari kepala dewa rusa!

Chen Xing berteriak tanpa memedulikan apapun, “Xiao Shan!”

Tapi dia terlambat. Xiao Shan berjuang begitu keras hingga dia merobek jubah bela diri yang menutupi setengah tubuhnya, dan sobekan lembut dari kain itu bisa terdengar, lalu dia bergegas ke atas.

Di sisi lain medan perang, Xiao Shan melompat tinggi, matanya dipenuhi dengan penghinaan. Dia sudah melihat tanduk Lu Ying di tangan musuhnya digunakan seperti mainan. Matanya memerah, dan dia meraung keras.

Sima Yue dengan bersih mengayunkan tongkatnya. Tongkat itu menghantam pinggang Xiao Shan, dengan brutal memukulnya ke tanah.

Darah mengalir di sudut mulut Xiao Shan karena benturan, namun dia merangkak lagi dalam sekejap untuk mencoba melakukan sepak terjang lagi.

Sima Yue mengacungkan tongkat itu secara horizontal di depannya dan menggunakannya untuk memukul Xiao Shan di dahinya, memukulinya lagi dari tempat yang tingginya sekitar satu zhang.

Xiao Shan menerjang lagi. Sima Yue mengeluarkan belati.

“Xiao Shan–!” Saat Chen Xing melihat Sima Yue mengeluarkan belati, dia merasakan semua darah di tubuhnya melonjak ke atas.

Xiang Shu melihat bahwa hidup mereka dalam bahaya, jadi dia hanya bisa menyerah pada Che Luofeng untuk menyelamatkan mereka.

Setelah kehilangan kekuatan Cahaya Hati, gerakannya terhambat dalam kebencian. Dengan setiap napas yang dia ambil, kebencian sepertinya membawa hawa dingin menusuk yang bertabrakan dengan liar di dalam tubuhnya. Rasa bersalah yang kuat menyelimuti dirinya.

Tapi Che Luofeng tidak mengizinkan Xiang Shu pergi; dia sudah menerjang. Namun, tepat pada saat itu, teriakan gila terdengar lagi dalam kebencian – mayat hidup lainnya bergegas dari belakang dan memeluk Che Luofeng dengan erat. Dengan dua tangan yang menggenggamnya, kepala Che Luofeng benar-benar terpelintir!

“Youduo!” Xiang Shu berteriak.

Che Luofeng berteriak dengan panik. Dia menjalin cambuk tulang di sekitar tubuh Youduo dan dengan brutal memerasnya di dalam kegelapan, lalu merobeknya dengan kasar. Tubuh Youdou tercabik-cabik, tapi kepalanya masih menggigit bahu Che Luofeng, dan dia menggigit begitu keras sampai tulang belikat Che Luofeng terkoyak.

Xiang Shu menemukan kesempatannya; dia mengayunkan pedangnya dengan serangan horizontal dan mengirim Che Luofeng terbang dengan serangan ini!

Xiang Shu akhirnya bergegas ke Chen Xing dan mendorongnya pergi. Tepat ketika dia akan menghadapi Sima Yue, Che Luofeng sudah berurusan dengan Youduo dan muncul di dalam kabut hitam. Dengan satu tangan menghadap Xiang Shu, dia memutarnya sedikit.

Dalam sekejap, bangkai hewan yang mengelilingi mereka semuanya berubah menjadi tulang putih. Daging busuk mereka melayang di tengah kebencian, dan tulang mereka tenggelam ke dalam tanah, lalu mereka mulai terhubung satu demi satu, berubah menjadi duri tulang yang tak terhitung jumlahnya yang terbang keluar dari tanah.

“Hati-hati!” Chen Xing berteriak.

Xiang Shu berada di tengah udara dan tidak punya tempat untuk melompat, jadi dia hanya bisa memblokir secara paksa dengan pedangnya yang berat. Duri tulang yang bisa menutupi langit terbang keluar dari tanah dan menguncinya dengan kuat di dalam.

Xiao Shan jatuh dari atas ke dalam semak berduri seperti gunung pedang; bahu, lengan, dan pahanya semua tertusuk duri tulang dalam sekejap!

Chen Xing, “…”

Xiao Shan berjuang untuk mengangkat cakarnya. Ketika dia melihat ke bawah ke tubuhnya, tatapannya menjadi kosong.

Suara Sima Yue terdengar perlahan, “Aku akan membawa Pengusir Setan pergi. Che Luofeng, aku akan serahkan sisanya padamu. Hutang yang dimiliki Zhou Zhen kepada Tuan kita harus dilunasi olehmu. Ingatlah untuk mengirimkan sisa mayat dari Chi Le Chuan ke Istana Huanmo … “

Xiao Shan, “AHHHHHHHHH–“

Xiao Shan mengeluarkan raungan parau saat dia mendekati kematiannya.

Tubuhnya terus berjuang dari serangan tulang duri, darahnya menetes tanpa henti.

Pada saat berikutnya, kebencian di sekitar tiba-tiba berubah menjadi lebih intens. Berkumpul menjadi pusaran air dan menyapu dengan keras ke arah Xiao Shan.

Chen Xing menjadi gila. Dia meraung, “CHE LUOFENG!”

Che Luofeng berjalan menuju Xiang Shu, yang diikat oleh sekelompok duri bertulang. Dia menurunkan busur di punggungnya, memasang panah tulang di atasnya, dan mengarahkannya ke Xiang Shu, yang ada di dalam sangkar.

Anda …” gumam Che Luofeng.

Xiang Shu menatap Che Luofeng dengan bingung. Tapi tepat di saat-saat terakhir, tatapan Che Luofeng tampak sedikit cerah. Tangannya yang menarik busur kencang itu bergetar sedikit, tapi dia tidak pernah bisa melepaskan anak panah itu. Tetesan air mata benar-benar mengalir dari matanya.

Chen Xing akhirnya kehilangan kendali. Kekuatan luar biasa meledak entah dari mana, dan dia mengayunkan pilar batu yang beratnya lebih dari 60 jin yang terhubung ke rantainya, membuatnya terbang di udara.

“ANJING ROURAN!” Chen Xing meraung dengan sangat marah. “YANG HARUS MATI ADALAH KAU!”

Ini adalah momen putus asa yang sangat langka di mana Chen Xing didominasi oleh amarah. Che Luofeng akhirnya bisa menyaksikan momen ini; apa yang dia dapatkan selain raungan gila itu adalah batu raksasa yang dengan brutal menghantam bagian belakang kepalanya.

Xiang Shu, “……………………”

Che Luofeng tidak menyangka Chen Xing benar-benar melakukan serangan diam-diam padanya. Bagaimanapun, dia terlalu jauh, dan kemampuan bertarungnya sangat lemah sehingga bisa diabaikan. Dan bahkan lebih kecil kemungkinannya untuk mengharapkan Chen Xing benar-benar menggunakan batu berat itu sebagai senjata. “Serangan Balik Angin Topan”-nya begitu kuat hingga bisa menghancurkan langit; itu menghancurkan Che Luofeng dari jarak lima langkah dengan bunyi gedebuk teredam. Kepala Che Luofeng retak dari benturan itu, dan kepalanya tenggelam ke bahunya!

Sangkar tulang putih itu runtuh dalam sekejap. Xiang Shu mengayunkan pedangnya dan berteriak, “Cepat!”

Kebencian mula-mula berubah menjadi lebih tebal, kemudian semuanya menghilang dengan “wusss“. Sebelum Chen Xing dapat memahami apa yang sudah terjadi, dia dengan cepat mengaktifkan Cahaya Hati, hanya untuk melihat pedang berat di tangan Xiang Shu bersinar dengan cahaya yang menyilaukan saat ditempatkan di dada Che Luofeng.

Anda.” Xiang Shu tersedak, “Tidur ba. Setelah kamu tidur … tidak apa-apa …”

Segera setelah itu, Xiang Shu berteriak dengan getir. Dengan pedangnya melawan Che Luofeng yang terhuyung-huyung, dia terjun dengan cepat, dan menembus perut Che Luofeng. Tubuhnya dipotong di sepanjang luka yang dijahit Chen Xing untuknya, dan bilahnya merobek punggung bawahnya disertai dengan cahaya putih dari Cahaya Hati.

Tubuh Che Luofeng seperti layang-layang yang talinya dipotong – dia terbang langsung dengan bau darah busuk yang menyengat.

Chen Xing tiba-tiba merasa seolah-olah hatinya sedang dipelintir. Dengan kekuatan Cahaya Hati, jiwanya dan Xiang Shu sepertinya terhubung saat ini. Dia merasakan kesedihan yang luar biasa sejak fajar menyerangnya, membuatnya menitikkan air mata yang tak terkendali.

Kueosmanthus: {cie yang terhubung jiwanya ( ´▽’ )}

“Xiang Shu …” Chen Xing tersedak.

Che Luofeng terus bergerak-gerak saat dia berbaring di tanah. Dia mengulurkan tangan ke langit dengan satu tangan. Di kepalanya yang tenggelam ke bahunya, bibirnya bergerak seolah-olah dia ingin mengatakan sesuatu, namun dia tidak bisa berbicara.

Xiang Shu perlahan berbalik, dan bersama dengan Chen Xing, memandang Xiao Shan yang tergeletak di tanah. Anak laki-laki itu berjuang untuk bangkit.

“Xiao Shan?” Chen Xing menyeret rantainya dan pilar batu saat dia berjalan dengan susah payah. Namun Xiao Shan perlahan bangkit dengan dua cakar baja di tangannya. Aliran kebencian tanpa akhir yang masih melingkar di langit semuanya tersedot ke dalam cakar!

Cangqiong Yilie menjadi hitam pekat. Berkedip dengan kilatan dingin, seperti Senluo Wanxiang setelah dimurnikan oleh kebencian. Demikian pula, Xiao Shan seperti Feng Qianjun saat itu: kedua matanya merah dan tubuhnya terjalin dengan kebencian saat dia menatap Sima Yue yang berdiri tinggi di atas.

Sial adalah pikiran terakhir Chen Xing. Bagaimana mungkin anak ini belajar menggunakan harta sihir ini? Lu Ying tidak mungkin mengajari dia caranya, kan?

Sima Yue menjentikkan tangan kirinya dan perisai hitam pekat muncul. “Sangat menarik, apa yang kamu pegang juga …”

Xiao Shan melambaikan cakar pertamanya. Hantu hitam dari dewa naga kuno muncul di belakangnya, tangisan naga yang samar-samar terdengar.

Xiang Shu berbalik dan menekan Chen Xing ke tanah. Rantai Chen Xing bergetar, dan ketika menyentuh cakar Qi, cakar itu diam-diam diiris terpisah di udara. Sebelum Sima Yue bisa menyelesaikan kalimatnya, dia melihat pegunungan, bumi, dan bahkan seluruh langit teriris seperti potongan kertas. Perisainya dipotong menjadi tiga bagian rapi. Pelindung dada hitamnya yang kokoh tidak sejajar, dan dia kehilangan keseimbangan, seluruh tubuhnya dari bahunya jatuh ke belakang.

Punggung dan puncak jauh di dalam pegunungan Yin merosot, lalu jatuh dengan ‘ledakan’ yang menggelegar.

Sima Yue, “… Senjata ilahi.”

Xiao Shan mengambil langkah maju dan mengayunkan cakar keduanya. Helm dan kepala Sima Yue tercabik-cabik, berhamburan tertiup angin dengan deru. Tempat di mana dia berdiri runtuh, dan potongan-potongan batu seperti cermin yang diiris rapi jatuh!

Saat pegunungan di belakang berubah menjadi lereng yang licin, mereka diiris oleh cakar kedua sekali lagi. Seperti gelombang badai, mereka menghantam dengan keras ke arah utara dan selatan, menghasilkan longsoran salju yang mengguncang bumi!

Xiao Shan sedikit mengangkat cakar kirinya dan menggambar lingkaran dengan tangan kanannya, memanfaatkan gerakan “Serigala Abu-abu Mengejar Bulan”. Tepat ketika dia hendak bergegas ke depan, Chen Xing sudah menyelinap dan berhasil mendekati Xiao Shan dari belakang.

“Lepaskan!” Chen Xing meraung marah di samping telinganya, lalu mengumpulkan semua kekuatan yang tersisa. Dia menutupi mata Xiao Shan dengan tangan kirinya dan menekan punggung bawah Xiao Shan dengan tangan kanannya. Cahaya putih terang meledak, menembus kesadaran Xiao Shan.

Cangqiong Yilie jatuh ke tanah dengan bunyi dentang, dan kebencian menghilang.

Xiao Shan pingsan, dan kepalanya terkulai. Chen Xing jatuh ke salju, semua energinya habis.

Longsoran salju sudah menutupi seluruh medan perang, membuatnya seolah-olah tidak ada yang terjadi.

Salju mulai turun. Tanduk raksasa yang patah menonjol keluar dari tanah, menjulang tinggi seperti batu nisan yang sunyi di dunia yang sunyi ini.

“Xiang Shu …” Chen Xing menoleh ke samping dan menatap Xiang Shu, yang sedang melihat ke langit saat dia berbaring di atas salju. “Apa kau baik-baik saja?”

Xiang Shu tidak berbicara. Dia menoleh untuk melihat Chen Xing. Tangan Chen Xing bergerak, lalu dia berjuang untuk pindah. Jari Xiang Shu bergerak-gerak dan menggenggam tangannya.

“Xiao Shan?” Chen Xing berbalik dan bangkit, mengembuskan napas lelah. Dengan rambutnya yang berantakan, dia memeriksa luka Xiao Shan. Tulang duri sudah menembus kaki dan lengannya, tapi untungnya duri itu cukup kecil sehingga tidak melukai dadanya.

Chen Xing mengambil segenggam salju dan mengoleskannya ke wajah Xiao Shan, membangunkannya. Dia membuka matanya, bingung, dan menggertakkan giginya kesakitan saat dia bergeser. Chen Xing memberi isyarat padanya untuk tidak bergerak sembarangan dan hanya membalutnya untuk saat ini.

Xiao Shan menunjuk tanduk di kejauhan, jadi Chen Xing pergi untuk mengambilnya. Xiao Shan memeluk tanduk itu dengan sedih dan menolak untuk melepaskannya. Chen Xing lalu mengusap kepala Xiao Shan.

Pada saat itu, suara terdengar lagi di kejauhan. Xiang Shu bangkit perlahan. Setelah semua pertempuran sengit berturut-turut itu, dia benar-benar kehabisan tenaga dan tidak memiliki banyak kekuatan lagi. Tubuhnya penuh luka saat dia tertatih-tatih perlahan menuju ujung hamparan salju.

Tubuh Che Luofeng yang rusak ditusuk oleh pedang Xiang Shu yang berat. Dia terbaring di tanah, darah busuknya sudah membasahi area kecil.

Xiang Shu berlutut di depan Che Luofeng. Dia memegang tangan Che Luofeng dengan tangan kirinya dan melepaskan jari-jari yang masih mencengkeram busur dengan erat, sementara dia menutupi punggung tangan Che Luofeng dengan tangan kanannya.

Xiao Shan memandang Xiang Shu, lalu Chen Xing. Chen Xing menggelengkan kepalanya untuk memberi tanda bahwa dia tidak bisa pergi sekarang, lalu membuat isyarat “sst“.

“Tinggalkan dia sendiri sebentar,” Chen Xing menghela napas lagi dan berbisik.

Xiang Shu tidak bisa berhenti gemetar. Dia membenamkan wajahnya di tangan Che Luofeng dan menangis dengan suara rendah. Angin mulai bertiup, memutar kepingan salju yang menyembunyikan langit dan menutupi bumi.

“Ayo ba.” Suara gemetar Xiang Shu terbawa angin.

“Shulü Kong akan mematuhi sumpah yang kita buat sebagai Anda, aku akan membalasmu.”

“Sudah berakhir, sekarang sudah benar-benar berakhir, kamu tidak akan pernah bangun lagi, Che Luofeng, tapi kamu akan beristirahat dengan damai, selamanya … selamanya …”

“Lu Ying.” Xiao Shan sepertinya merasakan sesuatu dan berkata, “Lu Ying.”

“Apakah kamu juga ingin membalas dendam untuk Lu Ying?” Chen Xing menunduk sedikit dan bertanya pada Xiao Shan.

Xiao Shan tidak menjawab dan melihat ke kejauhan. Mereka berdua berdiri di salju untuk waktu yang sangat, sangat lama, sampai Xiang Shu menyeret tubuhnya yang lelah keluar dengan langkah lesu dari lembah. Tubuhnya yang tinggi dan kokoh tertutup oleh embun beku dan salju, dan dia membawa mayat Che Luofeng yang cacat terbungkus kain dengan kedua tangan. Di punggungnya ada kenang-kenangan yang dibagikannya dengan Che Luofeng ketika mereka menjadi saudara angkat.

“Ayo pergi.”

Sima Wei, mengenakan baju besi hitam, berdiri tinggi di atas gunung di sebelah selatan pegunungan Yin saat dia melihat ketiga orang itu pergi dari jauh.

Malam tiba, di sebuah gua di Pegunungan Yin.

Mereka bertiga terus bergerak selama tiga hari, dan setelah mengalami begitu banyak pertempuran sengit berturut-turut, mereka semua tampak seperti orang kejam1 sekarang. Xiang Shu menyalakan api unggun di dalam gua. Xiao Shan sudah tertidur lelap.

“Ke mana kita akan pergi?” Tanya Chen Xing.

“Kembali ke Karakorum.” Xiang Shu mendongak dari api unggun dan melirik Chen Xing. Chen Xing mengangguk sebagai jawaban. Terlalu banyak hal yang terjadi di sini, mereka harus kembali untuk mempertimbangkan panjang lebar pilihan mereka.

Chen Xing berkata, “Che Luofeng seharusnya tidak bisa dihidupkan kembali.”

“Aku tahu,” kata Xiang Shu. “Dia sudah mati sejak dia meminum obat yang diberikan Zhou Zhen dan membantai seluruh suku Akele.”

Chen Xing mengingat kejadian itu sebelum Che Luofeng berubah menjadi mayat hidup dan berkata dengan sedih, “Pada awalnya, dia tidak ingin minum secangkir anggur itu.”

Xiang Shu sudah mendengar Chen Xing menceritakannya sekali, namun dia bertanya lagi, “Apakah dia menyebut namaku?”

“Dia berteriak untuk Zhou Zhen,” kata Chen Xing, “dan juga berteriak untukmu. Pada saat itu, aku pikir dia pasti ketakutan.”

Xiang Shu tidak menjawab. Dia menatap mayat Che Luofeng yang terbungkus kain. Xiao Shan berbalik di depan api, ingin menggaruk lukanya karena ketidaknyamanan. Chen Xing dengan cepat meraih tangannya, takut dia akan menggaruk tempat yang dibalut Chen Xing.

Xiang Shu berkata dengan bingung, “Setelah Zhou Zhen meninggal, seluruh Chi Le Chuan tahu bahwa hanya aku yang bisa meyakinkan Che Luofeng untuk tidak membalaskan dendamnya lagi. Sejak saat itu, aku menemani Che Luofeng selama sebulan penuh … aku tahu dia ingin aku menemaninya di tempat Zhou Zhen, tapi dia tidak berani bertanya. Begitu dia melakukannya, aku akan pergi.”

Chen Xing berkata, “Kau tidak akan pergi.”

Xiang Shu menjawab, “Aku akan melakukannya.”

Dia menambahkan sedikit kayu bakar ke api unggun dan berbisik, “Aku tidak bisa memberinya apa yang dilakukan Zhou Zhen, karena aku tidak menyukainya seperti itu. Aku hanya bisa menjadi Anda bersamanya.”

Untuk sesaat Chen Xing tidak tahu bagaimana harus menanggapi. Setelah memikirkannya, dia berkata, “Kau sudah memperlakukannya dengan sangat baik.”

Namun Xiang Shu menjawab, “Tidak, aku mengecewakannya.”

Chen Xing tidak tahu bagaimana menghibur Xiang Shu, tapi dia bisa merasakan bahwa pada saat ini, dia hanya perlu mendengarkan Xiang Shu dan menemani di sisinya, dan semuanya akan baik-baik saja. Seperti halnya Xiang Shu yang menemani Che Luofeng saat Zhou Zhen meninggal.

“Mungkin kau tidak tahu apa artinya menyukai seseorang seperti itu …”

Kueosmanthus: {kode terus sampai doi peka}

“Benar,” kata Xiang Shu lembut, “Aku sangat memahaminya. Jangan bandingkan aku dengan Tuoba Yan. Aku tahu bagaimana rasanya menyukai seseorang, dan aku juga tahu bahwa aku benar-benar tidak menyukai saudara angkatku, seperti itu. Bagiku, tidak ada yang bisa dilakukan tentang itu. “

Dengan itu, Xiang Shu melirik Chen Xing. Api yang berkobar di dalam gua berkedip-kedip. Chen Xing bersandar di dinding gua dan menatap Genderang Zheng yang mereka ambil dari Sima Yue. Mereka memiliki dua harta ajaib sekarang.

“Xiang Shu,” bisik Chen Xing. “Maaf.”

Xiang Shu tampak agak bingung. Dia menatap Chen Xing, bingung. “Maaf untuk apa?”

Chen Xing tersenyum pahit. “Jika bukan karena aku, mungkin kau tidak akan mengalami semua ini.”

Ekspresi Xiang Shu berubah marah. Chen Xing bingung sejenak, menatap kosong padanya.

“Jadi begitu menurutmu?” Xiang Shu mengerutkan kening, mengamati Chen Xing seolah-olah dia tidak tahu siapa dia lagi. “Kau pikir orang macam apa aku ini? Dalam hatimu, apa aku sebodoh itu?!”

Xiao Shan masih tertidur lelap. Chen Xing takut membangunkannya, jadi dia dengan cepat memberi isyarat pada Xiang Shu untuk tenang.

Xiang Shu menghela napas, jelas tidak ingin berdebat dengan Chen Xing. Dia melirik Xiao Shan, namun dia tidak bisa menahan diri untuk tidak berkata, “Jika bukan karenamu, situasinya hanya akan menjadi lebih buruk.”

Chen Xing, “En.”

Dalam beberapa hari terakhir, Chen Xing selalu memikirkan apa yang dikatakan Xiang Shu. Jika bukan karena dia, mungkin Raja Akele tidak akan mati. Jika Xiang Shu tidak pergi ke Utara, Chi Le Chuan tidak akan mengalami bencana mendadak ini… tapi apa yang akan terjadi pada akhirnya akan datang. Tanpa dia, ketika peristiwa yang tidak terduga terjadi, bahkan jika enam belas suku Hu bersembunyi di Karakorum, mereka tidak akan bisa mempertahankan kota.

“Aku ingin melakukan sesuatu untukmu.” Chen Xing masih merasa sedikit bersalah dan berkata, “Adakah yang bisa kulakukan?”

Dia memandang Xiang Shu dengan serius. Awalnya, dia ingin berbicara dengannya tentang masa depan, tentang Shi Hai, sehingga dia akan mengalihkan fokusnya dari kesedihan akan balas dendam, namun Xiang Shu tetap diam selama beberapa saat sebelum berkata,

“Apakah kau tahu bagaimana melakukan Transendensi?2

“Transendensi,” kata Chen Xing. “Uh, aku tidak tahu.”

Xiang Shu berkata, “Beri Che Luofeng penguburan langit. Di dunia ini, kau adalah seorang Pengusir Setan dan juga orang bijak Chi Le Chuan. Jika kau pikir itu terlalu membebani, maka …”

Chen Xing secara kasar bisa memahami apa yang coba disampaikan oleh Xiang Shu. Che Luofeng sudah mati, jadi semua ini sudah berakhir. Setelah membawa mayat ini kembali ke Karakorum, orang berdosa seperti dia hanya akan diberi penguburan di bumi, dan orang-orang Akele yang telah meninggal juga semuanya sudah dibunuh.

Xiang Shu berpikir bahwa dia adalah satu-satunya yang bisa mengampuni Che Luofeng dari dosa-dosanya, atau mengakui bahwa tindakan Che Luofeng tidak dilakukan atas kemauannya sendiri tapi karena dia sudah dirasuki iblis.

“Beri dia penguburan langit,” kata Chen Xing akhirnya. “Metode apa pun akan baik-baik saja untuk kembalinya seseorang. Kematian adalah fakta yang tidak dapat diubah.”

“Terima kasih,” jawab Xiang Shu dengan sungguh-sungguh. “Ini hal terakhir yang bisa aku lakukan untuknya.”

Xiang Shu membungkuk dan mengambil tubuh Che Luofeng, lalu meninggalkan gua. Chen Xing berpikir, sekarang? Tapi membawanya kembali ke Chi Le Chuan hanya akan menimbulkan beberapa masalah kecil, jadi dia pergi ke pintu masuk gua. Kilatan cahaya pertama sudah bisa dilihat di langit malam. Secara kebetulan, ada pelataran pemakaman langit tepat di puncak gunung.

“Selanjutnya …” Xiang Shu berpikir sebentar dan berkata pada Chen Xing.

Chen Xing, “Xiang Shu, aku rasa aku tidak harus kembali ke Karakorum denganmu.”

Satu tahun lagi sudah berlalu. Waktu Chen Xing semakin berkurang, dan dia harus pergi; dia tidak bisa membuang waktu lagi di Chi Le Chuan.

Xiang Shu terdiam beberapa saat sebelum berkata, “Mari kita bicarakan lagi setelah aku turun.”

Xiang Shu mendaki ke puncak. Chen Xing tidak mengikutinya. Dia menutupi Xiao Shan dengan jubah dan berdiri di tengah jalan mendaki gunung, menatap burung bangkai yang terbang tinggi di kejauhan.

Saat fajar menyingsing, dia mendengar Xiang Shu menyanyikan lagu duka Tiele di puncak gunung. Musik yang lemah terdengar. Sekelompok burung bangkai terbang ke pelataran pemakaman langit satu demi satu. Lagu duka berhenti, dan semakin banyak burung bangkai yang datang.

Chen Xing berdiri diam. Tiba-tiba, langkah kaki terdengar dari belakang, dan pada saat berikutnya, sebuah tangan yang diselipkan sarung tangan besi menutupi mulutnya. Chen Xing segera meronta, matanya melebar, tapu matanya ditutupi oleh tangan lain dan penglihatannya menjadi hitam sebelum dia terseret ke dalam kegelapan.


Bab Sebelumnya Ι Bab Selanjutnya

KONTRIBUTOR

HooliganFei

I need caffeine.

Footnotes

  1. Bukan orang kejam dalam artian sebenarnya, akibat kelelahan membuat penampilan mereka tidak lagi terlihat baik namun berantakan atau lusuh. Bisa dibilang seperti preman.
  2. Upacara keagamaan untuk membantu jiwa menemukan kedamaian.

This Post Has 2 Comments

  1. Al_qq

    Pokonya masih sebel sama anda xs..

  2. Al_qq

    Lahh ko tetiba bab 71? Wkwk agak kaget hehe

Leave a Reply