Penerjemah : Keiyuki17
Editor : _yunda
Dengan suara ledakan, kembang api bermekaran tepat pada waktunya.
Itu sangat indah di malam yang biru tua, dan kemudian percikannya tersebar.
Satu demi satu, berulang terus menerus, hiruk pikuk dan penuh warna.
Di pemandian air panas, kesenangan, umpatan, dan kehangatan, semuanya menghilang dalam sekejap.
Suara Bo Huai kembali ke ketidakpeduliannya yang biasa: “Baiklah, aku mengerti.”
Perlahan Bo Huai bangkit, mengenakan jubah mandinya, mengangkat telepon, dan berjalan keluar.
Jian Songyi bangkit dan mengikutinya, tapi Bo Huai balas menatapnya dan berkata dengan ringan, “Tunggu aku di sini.”
Tidak ada bantahan.
Jian Songyi sudah dibujuk olehnya untuk waktu yang lama, dia hampir lupa bahwa dia masih memiliki sisi yang kuat, dan merasa sedikit tidak nyaman untuk sementara waktu.
Tapi ini adalah keputusan Bo Huai, dan dia tidak ingin membuatnya kesulitan.
“Oke, aku akan menunggumu.”
Dia menunggu lama.
Jian Songyi berdiri di tempat dengan tangan di saku jubah mandinya, menatap kembang api di langit. Dia tiba-tiba ingat bahwa ini adalah akhir musim gugur, itulah kenapa malam ini begitu dingin.
Dia tidak menyukai ayah Bo Huai, meskipun dia tidak memiliki banyak kontak dengannya, tapi yang tersisa dalam ingatannya adalah penampilannya yang dingin.
Dia memberi tahu Bo Huai yang berusia enam tahun, “Apa gunanya menangis? Jika kamu menangis, apa papamu akan hidup? Tidak, jadi lebih baik kamu belajar sekarang.”
Saat Nyonya Tang menghibur Bo Huai, “Papamu akan menjadi bintang di langit untuk menemanimu”, tapi dia justru memberi tahu Bo Huai dengan acuh tak acuh bahwa Nyonya Tang berbohong padanya. Orang yang mati sudah tiada dan tidak akan kembali. Tidak akan ada cara lain untuk menemaninya, hanya ada kematian.
Dia tidak membiarkan Bo Huai menjadi yang nomor satu, entah itu dalam belajar, olahraga, piano, melukis, atau bahkan jika itu adalah seni memotong kertas yang menyenangkan, Bo Huai tidak bisa menjadi yang nomor satu.
Bahkan dalam tiga tahun pertama saat Bo Huai secara genetik diuji sebagai Omega, dia bahkan tidak pernah memeluknya sekali pun.
Jian Songyi mendengarkan banyak hal dari Mamanya. Mamanya selalu berkata, “Sayang sekali pamanmu sedang tidur dan kamu sangat menyukai orang seperti itu.”
Jian Songyi tidak bisa menilai apakah Bo Han orang yang baik atau tidak, karena dia sudah berkecimpung dalam politik selama bertahun-tahun, dan prestasinya cemerlang serta diterima dengan baik.
Tapi pada hari kematian Wen Zhi Mian, Jian Songyi tahu betul bahwa Bo Han tidak pernah menelepon Bo Huai bahkan untuk satu kali pun, dia juga tidak pernah melihat kembali mantan kekasihnya itu. Dan itu juga terjadi pada ulang tahun Bo Huai yang ke-18.
Panggilan telepon hari ini mungkin tentang Bo Huai yang muncul di vila sumber air panas yang akhirnya sampai ke telinganya. Dia mengetahui bahwa Bo Huai ada di Kota Nan, jadi dia datang untuk meminta kejelasan.
Ini adalah sebuah lelucon, bahwa seorang ayah, baru mengetahui sekarang bahwa putranya telah pindah ke sekolah lain selama satu atau dua bulan.
Dan satu-satunya harapan Jian Songyi adalah jangan sampai Bo Huai menjadi orang yang sama dengannya.
Dia sudah bekerja keras untuk waktu yang lama, dia ingin menarik Bo Huai ke hari-hari yang menyenangkan ini, hanya sedikit yang bisa dilakukan, tapi dia sudah setengah jalan untuk membunuh seorang Cheng Yaojin.1 http://pvp.qq.com:8080/web201605/herodetail/144.shtm
Dia melihat ke atas, kumpulan kembang api terakhir, menghilang di langit malam, dan langit serta bumi kembali tenang.
Kegembiraan itu singkat, tapi keheningan setelah kegembiraan itu, luar biasa dingin dan sepi.
Jian Songyi menundukkan kepalanya dan menghela napas, yang mengembun menjadi kabut putih di udara dingin.
Pintu terbuka.
Dia berbalik.
Bo Huai menatap hidungnya yang memerah dan berkata dengan lembut, “Kenapa kamu tidak pergi ke pemandian air panas untuk berendam?”
Karena dia takut jika Bo Huai akan melakukan sesuatu, dan dia tidak akan bisa buru-buru keluar.
Jian Songyi tidak mengatakan ini.
Dia hanya bertanya: “Tidak ada masalah, kan?”
“Tidak ada masalah.” Bo Huai meremehkan, “Mantan bawahan ayahku yang bertanggung jawab atas ini. Ayahku mengatakan sesuatu dan menyuruhku untuk pulang lebih awal besok siang dan mengatakan untuk membawamu makan bersama.”
“Paman Bo akan kembali ke Kota Nan besok?”
“En.”
Jian Songyi menilai kekuatan bertarung antara dirinya dan ayah Bo Huai, dan berkata dengan serius: “Bagaimana kalau aku menelepon orang tuaku untuk kembali? Mereka bisa berangkat sekarang, dan akan sampai tepat pada waktunya untuk makan siang bersama.”
Itu tampak seperti anak yang berkelahi tapi ingin pulang dan memanggil orang tuanya.
Namun, Jian Songyi tidak pernah pulang untuk memanggil orang tuanya. Paling-paling, saat dia ada di kelas kecil taman kanak-kanak, dan dia tidak bisa mengalahkan pengganggu di kelas besar, dia datang pada Bo Huai sambil menangis.
Kemudian, setelah masuk ke kelas besar, dia tidak pernah kalah dalam perkelahian, itu sangat luar biasa.
Bo Huai jarang melihat Jian Songyi merasa kurang percaya diri dan tidak bisa menahan tawa: “Kenapa, apa kamu khawatir ayahku tidak akan setuju dengan pernikahan kita, jadi membiarkan ayah dan ibu mertuaku datang ke sini untuk membantu kita membicarakannya?”
“Enyahlah! Aku serius.”
Sejak runtuhnya sisi manusia Bo Huai, kata “enyahlah” sudah menjadi mantra Jian Songyi.
Sebuah kata ‘enyahlah’, ini semua adalah tentang menggodanya, terlebih Bo Huai juga senang mendengarnya.
“Jangan khawatir, bibi dan kakekku sama-sama mendukung pernikahan ini. Ayahku lemah dan tidak bisa melakukan apa pun pada kita. Kamu tidak akan dirugikan.”
Dengan nada itu, dia seperti pria bajingan yang berselingkuh.
Jian Songyi berpikir bahwa dia masih ingin mengatakan sesuatu, dan menatapnya dengan curiga: “Apa benar tidak masalah?”
“Masih ada sesuatu yang harus dilakukan. Lagi pula, ada sesuatu yang harus dilakukan tentang pindah ke sekolah lain. Ayahku pasti ingin berbicara sebentar denganku. Tapi kamu tidak terlalu mengenalnya, dia adalah seorang pecandu kerja, dan tidak terlalu peduli padaku, jadi aku hanya mengatakan beberapa kata.”
Hanya mengatakan beberapa patah kata, tapi kenapa kamu menelepon begitu lama?
Jian Songyi mau tidak mau mengajukan pertanyaan yang paling membuatnya mengkhawatirkannya: “Ayahmu tidak akan memindahkanmu kembali ke Kota Bei, kan?”
“Dia tidak bisa melakukannya.”
Bukan tidak bisa melakukannya, itu hanya tidak ingin. Dan itu adalah sikap Bo Huai, bukan sikap ayahnya.
Jian Songyi khawatir: “Jika dia ingin memindahkanmu ke sekolah lain, apa yang bisa kamu lakukan?”
“Pindah, pindah apa? Tuan Bo, kamu mau dipindahkan?”
Tanpa menunggu Bo Huai menjawabnya, tiga orang lainnya yang kembali setelah menonton kembang api sudah membuka pintu.
Tepat saat dia baru mendengar kalimat terakhir, Xu Jiaxing tidak bisa menerimanya, “Persetan, Tuan Bo, bukankah kamu baru saja datang ke sini? Tapi kamu akan dipindahkan lagi? Itu tidak mungkin! Kamu tidak boleh pindah, jika kamu dipindahkan aku akan merindukanmu, memikirkanmu, dan akan merasa terganggu. Seseorang yang terganggu, tidak akan bisa meninjau dengan baik, tidak akan bisa meriview dengan baik, dan itu bisa mempengaruhi ujian masuk perguruan tinggi! Bahkan jika kamu bertanggung jawab atas hidupku, kamu tidak boleh dipindahkan!”
“Ya, kenapa kamu pindah? Kami semua sangat imut, Song-ge juga sangat imut. Di mana kamu bisa menemukan orang yang imut seperti kami jika kamu pindah.” Zhou Luo mengedipkan matanya untuk membuktikan keimutannya.
Bo Huai sedikit tersenyum: “Aku tidak akan pindah.”
Dia belum pernah dipertahankan sebelumnya, ternyata dipertahankan seperti ini, tidaklah buruk.
Xu Jiaxing dan yang lainnya tidak tahu situasi spesifiknya. Mereka hanya mendengar bahwa dia tidak akan pindah, dan menghela napas lega. Kemudian mereka membagikan camilan malam yang baru saja mereka beli: “Jangan pindah. Song-ge, Tuan Bo tidak akan pindah, jadi jangan murungkan wajah tampanmu. Ayo kita berendam di pemandian air panas, makan barbekyu, minum cola, nikmati hidup, dan jalani yang ada saat ini!”
“Ya, aku juga membeli gluten panggang2 Koamianjin, Gluten panggang adalah makanan ringan tradisional di Guanzhong, Shaanxi , dengan rasa pedas dan jinten. Terutama untuk gluten dibuat menjadi seperti spiral , ditempatkan di atas arang, dipanggang, taburi bumbu, dan saus. dan kentang bergelombang3 Kentang Bergelombang adalah jajanan rasa lokal di Leshan , Provinsi Sichuan . Ini merupakan peningkatan dari jajanan Sichuan ‘Tiancantuo’. Kentang ini sering dijajakan di jalan-jalan dan gang-gang.! Ini enak sekali!”
“Xiao Zhou Luo, sudah berapa kali aku mengatakannya, ini tidak sehat.”
“Aku sudah mengatakannya berkali-kali, aku suka memakannya!”
“… Baiklah.”
“Persetan! Lu Qifeng! Kamu ternyata tidak menyukai makanan yang tidak sehat, jika kamu tidak menyukainya, jangan menggigit paha ayam yang besar! Sisakan beberapa untukku! Kamu memiliki kemampuan untuk menghentikan Zhou Luo!”
“Tidak! Jangan mengambil kentangku!”
“Aku tidak mengambil milikmu. Ayo, Tuan Bo, aku akan secara khusus membelikan tiram dengan daun bawang untukmu.”
“? Lu Qifeng, idiot, apa maksudmu membelikan semua ini untuknya?”
“Perbaikan gizi.”
“Terima kasih atas kebaikannya, tapi tubuhku baik-baik saja.”
“Tidak, apa yang kalian bicarakan yang tidak aku mengerti? Apa kalian ingin mendorongku keluar?!”
…..
Sebuah kelompok yang berisik. Pemandian air panas menjadi berantakan dan ricuh.
Tapi terlihat menakjubkan saat kembang api padam dan awan menghilang, bintang-bintang keluar di pegunungan tinggi di pinggiran kota. Hari menjelang malam, dan galaksi yang cerah dan hidup, seakan berada di ujung jari mereka.
Bahkan, meskipun mereka mengantuk, terpencar, dan kembali ke kamar masing-masing, mereka masih bisa melihatnya saat melihat ke atas.
Jian Songyi berdiri di balkon, bersandar di pagar, dan tiba-tiba bertanya: “Bo Huai, bintang yang terang, umumnya adalah bintang, kan?”
“Iya.”
“Itu bagus, itu hanya sebuah bintang.”
“Kenapa? Ingin melihat bintang dan bulan bersamaku, dan berbicara tentang puisi dan lagu, hingga filosofi hidup?”
“Aku lebih suka berbicara denganmu tentang kenapa kamu tidak ingin menjadi orang baik, tapi justru menjadi bajingan.”
Bo Huai terkekeh: “Oke, jangan sampai masuk angin, tidurlah. Bangun jam 5 besok pagi, dan makan dengan ayahku di siang hari.”
Berpikir bahwa akan ada pertempuran yang sulit besok, minat Jian Songyi hilang, dan dia kembali ke kamar dan pergi tidur.
Bo Huai mematikan lampu dan berbaring.
Dua orang, dengan setiap orang di satu sisi, dan masing-masing menghadap ke arah yang berlawanan, dipisahkan oleh selat gibraltar.4 Selat Gibraltar adalah jalur strategis antara Mediterania dan Atlantik.
Jelas ini bukan pertama kalinya mereka berbagi ranjang yang sama, tapi suasana hatinya berbeda, sangat berbeda di mana-mana.
Jian Songyi belum menutup matanya, dia menunggu Bo Huai mengatakan dan melakukan sesuatu.
Tapi saat dia menunggu dan terus menunggu sampai mengantuk, dia hanya mendengar deru napas Bo Huai yang dangkal dan teratur.
Dia memanggil dengan ragu-ragu: “Bo Huai?”
Tidak ada jawaban.
Bo Huai sudah tidur.
Dia berbalik dengan lembut, dengan cahaya bintang di luar jendela, menatap Bo Huai.
Bo Huai masih sangat tampan, hanya saja alisnya agak seperti tertekan, tidak santai dan bahagia, seperti selalu ada sesuatu di pikirannya.
Jian Songyi teringat terakhir kali mereka tidur bersama, saat Bo Huai yang berbicara dalam tidurnya setelah mabuk.
Aku merindukanmu.
Aku kembali.
Jangan marah padaku.
Oke.
Pada saat itu, dia merasa kata-kata Bo Huai lembut hingga terasa sedikit sedih, dan dia cemburu pada seseorang yang diimpikannya. Dia memikirkan peri seperti apa orang itu, sehingga membuat Bo Huai membujuknya dalam mimpinya.
Sekarang dia tahu bahwa peri itu adalah dirinya sendiri, dan hati Jian Songyi menjadi sedikit pahit.
Dia ingin mendengar Bo Huai mengucapkan beberapa kata lagi dalam mimpi untuk membujuk dirinya, tapi memikirkan bagaimana Bo Huai menghabiskan tiga tahun terakhir, dia tidak tahan untuk mendapatkan mimpi itu lagi.
Setiap kali dia melihat kerja keras Bo Huai dalam tiga tahun itu, dia merasa sangat tidak nyaman.
Jadi dia benar-benar tidak ingin Bo Huai pergi lagi.
Tapi dia selalu merasa bahwa Bo Huai yang suka menelan semua asam dan kepahitan, tidak akan bisa mengubahnya untuk sementara waktu. Mungkin suatu hari nanti ayahnya akan melakukan sesuatu, dan orang ini akan pergi lagi. Ketika saatnya tiba, ke mana dia harus mencarinya kembali.
Jian Songyi sedikit marah saat memikirkannya.
Dia menyingkap selimutnya, menyentuh pinggang Bo Huai, menemukan ikat tali pinggangnya5 Semacam ikat pinggang dipakaian yukata., meraihnya, dan menundukkan kepalanya untuk mengikatnya dengan ikat tali pinggangnya.
Sambil mengikatnya, dia berkata dengan kejam dan sangat pelan: “Jika kamu pergi lagi, aku akan mematahkan kakimu dan mengikatmu di rumah.”
Jian Songyi mengikat kedua tali itu, dililitkan bersama menjadi simpul mati dengan total empat ikatan, sebelum dia bernapas lega, menarik selimut, dan bersiap untuk tidur.
Dia bersiap untuk berbalik, tapi gagal melakukannya.
Talinya terlalu pendek. Dia mengikat dirinya dengan Bo Huai dan tidak bisa bergerak.
“…”
Dirinya bodoh!
Jian Songyi merasa bahwa dia benar-benar bodoh, dia bangun dan mencoba membuka ikatan itu.
Namun, ikatan itu terlalu dalam sekarang, dengan berbagai trik, menariknya dengan kuat, bolak-balik, dan melakukan yang terbaik, tapi sekarang dia tidak bisa melepaskannya.
Dia tidak bisa melepaskannya!
Sial.
Jian Songyi melihat simpul mati itu dan berpikir ada yang salah dengannya.
Pada akhirnya, dia hanya bisa memejamkan mata, melepaskan tangannya dan menyerah, kemudian berbaring di samping Bo Huai dengan jarak sedekat ini.
Kemudian secara kebetulan Bo Huai berbalik, dan sebuah lengan panjang melingkarinya.
Kali ini dia tidak bisa melarikan diri sama sekali.
Awalnya, itu untuk mencegah Bo Huai menyelinap pergi, tapi pada akhirnya, dia mempermalukan dirinya sendiri.
“… Lupakan saja, karena sepertinya Laozi sedikit menyukaimu, jadi aku akan membiarkanmu memelukku.”
Jian Songyi pasrah pada nasibnya dan menyesuaikan postur yang nyaman di bawah lengan Bo Huai, memejamkan mata, dan tidur.
Di mana dia tidak bisa melihat, Bo Huai melengkungkan sudut bibirnya.