“Yao bunga melolong kesakitan saat meledak menjadi bayangan samar di udara.”
Penerjemah : Keiyuki17
Editor : _yunda
Perhatian!1 Sebelum membaca chapter ini, aku (Nia atau yunda) mau bilang kalau terjemahan Tianbao berbahasa Indonesia kali ini akan cukup berbeda dengan Bahasa Inggrisnya, dikarenakan tatanan bahasa dan kata yang editor rasa kurang pas apabila diartikan ke dalam Bahasa Indonesia sehingga aku juga memakai perbandingan langsung dari rawnya. Aku mencoba sebaik mungkin agar kalimatnya bisa dipahami dengan mudah. Jadi, aku meminta maaf kalau kalian merasa ada yang aneh dengan terjemahan chapter kali ini yang berbeda dengan Bahasa Inggrisnya. Atau kalian bisa langsung baca versi Inggrisnya, agar tahu apa yang berbeda.
Adegan itu sangat menakjubkan. Para yao peony yang merasakan bahaya langsung berubah ke wujud manusia mereka, yang kebetulan adalah sekelompok wanita cantik yang mengelilingi Wan Jue tadi malam… dan ratusan wanita dengan tubuh seputih salju itu, mengeluarkan aroma bunga yang terjalin dengan aroma pesta pora, menyebabkan Li Jinglong dan Hongjun merasakan gelombang pusing.
“Ini…” Hongjun memegang pisau lempar di tangannya, namun dirinya seolah tidak mampu melemparkannya.
“Apa kau merasakan sesuatu pada mereka?” Sudut mulut Li Jinglong berkedut.
Hongjun: “Tidak.”
“Kalau begitu cepat singkirkan para yao itu!”
Setelah melihat bahwa para yao bunga hendak menerkam mereka, Li Jinglong segera memanggil kekuatan Cahaya Hati, dia mengumpulkannya di telapak tangannya. Kilatan muncul dan cahaya putih menyapu keluar, mengirim para yao bunga yang melompat ke arah mereka terbanting menjauh. Dia berbalik, menghunuskan Pedang Kebijaksanaan di punggungnya dan mengayunkannya membentuk busur. Membuat para yao bunga menjerit nyaring dan kabur menjauh.
Hongjun berteriak, “Aku… tidak bisa membuat diriku menyerang mereka!”
Hongjun tidak tahu harus bagaimana menusukkan pisau lemparnya ke sekelompok besar yao bertubuh pucat ini, karena dia merasa bahwa membantai begitu banyak dari mereka sampai darah mereka mengalir di anak sungai akan menjadi dosa besar. Li Jinglong berkata tanpa daya, “Cahaya Suci Lima Warna!”
Mendengar itu, Hongjun bergegas memanggil
Cahaya Suci Lima Warna-nya, mendorong dengan kuat penghalang yang dihasilkan cahaya suci. Para yao bunga dikirim terbang bersama dengan teriakan melengking, tapi jumlah mereka terlalu banyak, yang terus-menerus tanpa henti melompat ke arah mereka berdua. Li Jinglong kemudian berteriak, “Gunakan pisau lemparmu untuk menebas akar mereka!”
Salah satu pisau lempar Hongjun dilemparkan, menebas beberapa akar bunga peony. Seketika, beberapa yao bunga mengeluarkan jeritan tajam saat wujudnya di udara berubah menjadi tembus pandang dan menghilang tanpa bekas. Tepat setelah itu, Hongjun mengirimkan empat pisau lemparnya sekaligus, menebas akar-akar bunga peony seperti sedang memotong sayuran, dan para yao bunga, melolong kesakitan saat meledak menjadi bayangan samar di udara, lenyap dan menghilang.
Li Jinglong, dengan Pedang Kebijaksanaan di tangannya, berdiri di tengah-tengah bunga. Tiba-tiba, dia melihat seorang wanita yang tidak bergerak. Wanita itu hanya melihat mereka berdua dengan tenang, sambil dengan cemas menggelengkan kepalanya.
Li Jinglong segera meraih tangan Hongjun, dan Hongjun langsung memanggil kembali pisau lemparnya, tidak mengerti kenapa saat dia melirik ke arah Li Jinglong. Pria ini menariknya pergi dan berkata, “Ikut aku!”
Dia menyapukan Pedang Kebijaksanaan secara melingkar, menerobos paksa lingkaran yao bunga untuk bergegas menuju wanita itu. Wanita itu, bagaimanapun, dengan cepat meninggalkan taman peony, menuju rumah kayu di tengah taman. Pada saat itu, Li Bai yang tengah bertarung di belakang rumah, dengan glaive di tangannya, tiba-tiba dipanggil oleh teriakan Li Jinglong. “Taibai-xiong!”
Li Bai menuju ke arah mereka, dengan bilah pedang bersiaga, hanya untuk melihat Hongjun dan Li Jinglong tengah mengejar seorang wanita telanjang, dengan lusinan wanita telanjang lainnya mengejar mereka berdua di belakang. Dia segera panik melihat pemandangan itu, bertanya, “Apa ini?!”
Para yao bunga, mulai memancarkan aroma mereka saat bergegas menuju Li Bai. Li Bai langsung terpesona, dan Hongjun berkata pada Li Jinglong, “Sialan! Taibai-xiong menyukai wanita…”
Li Jinglong memberi isyarat padanya untuk terus mengejar wanita yang memimpin, sementara dia sendiri berbalik, mengeluarkan beberapa Serbuk Lihun dari kantong di pinggangnya dan menyebarkannya. Li Bai segera bersin, dan untuk sementara waktu, dia terbangun dari mabuknya sekaligus dari sihir yao bunga. Li Jinglong meraih lengannya dan menyeretnya, dia tidak memiliki pilihan selain terhuyung-huyung pergi bersamanya.
“Tunggu! Mau ke mana kau?” Hongjun menyadari ada yang tidak beres.
Wanita tinggi ramping itu meninggalkan taman peony, dan dengan cekatan memakai jubah brokat berwarna krem yang disulam dengan bunga merah muda. Dia berbalik untuk melirik Hongjun, sebelum membuka pintu, memasuki rumah kayu kecil tempat sekelompok yao monyet berlari keluar sebelumnya.
Mereka bertiga juga bergegas masuk, lalu Li Jinglong berbalik dan membanting pintu hingga tertutup, membiarkan palang di seberang pintu jatuh, memastikan semua yao bunga dihentikan di luar.
Wanita muda yang memimpin jalan itu kemudian membuka pintu rahasia yang mengarah ke bawah tanah, memperlihatkan sebuah tangga, dengan cepat berlari ke sana.
“Cepat masuk!” kata wanita itu. “Tidak ada waktu lagi!”
Li Jinglong menjawab, “Pergilah bersamanya, dia ada di pihak kita.”
Ketiganya menuruni tangga tersembunyi, dan Hongjun bertanya dengan ekpresi terkejut, “Kau bisa bicara?”
“Namaku Xiang Yu,” wanita itu berkata pelan. “Aku tidak berani berbicara terlalu banyak di luar, karena yao monyet akan mendengarnya.”
Hongjun tiba-tiba teringat apa yang dikatakan Wen Bin. Hari itu ketika mereka menuju ke Wewangian Ilahi dari Peony di Sepuluh Li dari Sungai Suci bukankah karena mereka sedang mencari Xiang Yu.
“Terima kasih sudah menyelamatkan Wen Bin.” Dia mengangkat roknya dan berjalan ke bawah dengan cepat.
Dengan itu, Li Jinglong mengerti segalanya, dan dia bertanya dengan serius, “Apakah itu kau yang menyingkirkan bawahan yang Wan Jue kirim untuk mengawasi kami?”
Xiang Yu begitu terkejut ketika mendengarnya, dia mengangkat kepalanya untuk melirik Li Jinglong sebelum menjawab. “Markuis Yadan menunjukkan pandangan yang jauh ke depan dalam strategi pertempurannya, dan sepertinya reputasi itu benar adanya.”
Hongjun memanggil Api Suci di tangannya, untuk menerangi tangga. Ini adalah tangga spiral yang mengarah ke kedalaman bumi yang gelap. Mereka berempat terus menuruni tangga, tapi dalam kegelapan, tangga itu tampak membentang tanpa akhir.
“Wan Jue hampir tiba di sini,” kata Xiang Yu. “Kita harus bergegas.”
“Di mana dewa kun berada?” Tanya Li Jinglong.
Xiang Yu menjawab, “Aku tidak tahu, tapi mungkin, saat kau tiba di tempat itu, kau akan bisa menemukan cara untuk masuk… Wen Bin, dia… apakah dia baik-baik saja?”
Samar-samar, Hongjun merasakan getaran emosi di dalam hati Xiang Yu. “Apa kau menyukainya?” tanya Hongjun.
Xiang Yu tidak menjawab, melainkan hanya memimpin mereka dengan cepat. Li Jinglong kemudian bertanya, “Metode apa yang mereka gunakan untuk menangkap dewa kun? Dan penjaga macam apa yang menahannya di sana?”
“Aku tidak tahu…” kata Xiang Yu. “Aku dan saudara perempuanku awalnya tinggal di Gunung Baima2 Diterjemahkan secara harfiah ke Kuda Putih., tapi gu nao membawa kami dan sekelompok monyet pergi lalu menggunakan qi iblis untuk meningkatkan tingkat kultivasi mereka. Hanya diriku, yang sudah lama berkultivasi menjadi wujud fisik, yang cukup beruntung untuk menghindari itu… Berjanjilah padaku.”
Xiang Yu menghentikan langkahnya, mendongakkan kepalanya untuk melihat ke arah Li Jinglong.
“Beri dia sedikit Serbuk Lihun,” kata Xiang Yu. “Aku melihatmu memilikinya, benarkan?”
Li Jinglong memberi isyarat padanya untuk terus memimpin. Cahaya merah samar bersinar dari dasar tangga, yang mengingatkan Hongjun akan simbol yang pernah ada di gua gunung di luar Chang’an.
Benar saja, di tempat yang jauh di bawah tanah ini, di dasar gua muncul barisan array teleportasi yang digunakan oleh suku yao.
“Selain itu, apa ada hal lain yang bisa kami lakukan untukmu?” Tanya Li Jinglong pada Xiang Yu, berhenti di mana dia berdiri.
Xiang Yu menggigit bibirnya dan terdiam lama. Dia kemudian berbicara. “Jika kau bisa membunuh gu nao, maka tolong selamatkan saudara perempuanku. Hilangkan qi iblis di tubuh mereka dan tanamkan mereka di lokasi yang layak”
“Bagaimana denganmu?” tanya Hongjun.
“Wan Jue hampir tiba,” jawab Xiang Yu.
“Aku akan menahannya untuk kalian.”
“Tunggu!” Hongjun baru saja akan berbicara, ketika Li Jinglong memotong ucapannya, “Ayo kita mencoba berteleportasi menggunakan array ini.”
“Kita tidak memiliki artefak dengan resonansi,” kata Hongjun. “Jadi kita tidak memiliki hubungan antara bagian dalam dan luar…”
“Ini bekerja satu arah, jadi kita bisa masuk,” kata Li Jinglong. “Tinggalkan satu pisau lemparmu di luar.”
Hongjun menancapkan satu pisau lempar ke dinding gua. Li Jinglong kemudian memberi isyarat pada Hongjun dan Li Bai untuk berdiri di array, sementara dia sendiri membungkuk dan menekan bagian tengahnya, mengaktifkan Cahaya Hati, mengirim mana ke dalam array itu.
Sama seperti saat Hongjun melewati mantra darah untuk memasuki dimensi kantong Wu Qiyu, seluruh array menyala, dan ada kilatan yang tiba-tiba muncul. Tapi kali ini, yang berbeda adalah seluruh tanah juga runtuh, ruangan melengkung tajam, menyerap mereka bertiga ke dalamnya!
Dengan bunyi shua, cahaya biru yang bersinar terang menerpa mata mereka. Hongjun dibawa ke ruangan yang aneh. Dinding gua ini ditutupi dengan ribuan vena yang berdenyut dengan cahaya biru mengalir di dalamnya.
Li Jinglong menoleh, sembari memegang Pedang Kebijaksanaan di tangannya. Hongjun berkata, “Kau tidak boleh menyerang dengan gegabah! Ini adalah tempat di mana vena bumi bersatu!”
Vena bumi seperti sungai raksasa yang mengalir, melintasi bagian terdalam dari tambang yang terjadi secara alami. Dan di tengah aliran sungai, muncul sebuah lubang besar yang sudah diisi dengan cairan berbau anggur yang kuat. Di dalam cairan itu melayang kun besar, yang panjangnya lima zhang dengan lebar dua zhang!
“Dewa kun!” Li Jinglong dan Hongjun bergegas mendekat.
“Anggur yang luar biasa!” Li Bai memuji. “Kolam anggur yang begitu besar, berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk meminum semuanya?”
“Mereka sebenarnya… mereka benar-benar merendam dewa kun ke dalam anggur?” Hongjun berteriak ke tengah kolam anggur itu, “Dewa kun!”
Kun besar itu sama sekali tidak bereaksi. Hanya punggungnya yang menonjol keluar dari kolam anggur.
Mereka bertiga bingung harus berbuat apa, sebelum Li Bai menyingsingkan lengan bajunya. “Aku akan meminum semuanya!”
“Hentikan itu,” kata Li Jinglong buru-buru. Dia menjentikkan pergelangan tangannya, memutar Pedang Kebijaksanaan menjadi sebuah lingkaran, dan perlahan berjalan menuju kun besar di tengah kolam anggur.
Hongjun mengirimkan pisau lemparnya, yang tenggelam ke dalam kolam anggur dan menancapkan diri mereka di tubuh kun besar itu, namun kun besar itu sama sekali tidak merasakannya, dan hanya terus tertidur di kolam anggur yang luas ini.
Pisau Lempar Petir melepaskan kilatan listrik yang menghantam tubuh dewa kun berulang kali. Dewa kun mulai mengejang perlahan, namun tidak kunjung terbangun. Li Jinglong berjalan menuju kolam anggur itu, dan tiba-tiba semburan asap hitam meledak di atas kepalanya. Ribuan serangga Gu mendatangi mereka dari berbagai arah, dan Li Jinglong berteriak, “Hentikan mereka!”
Hongjun mengeluarkan Cahaya Suci Lima Warna-nya, tapi sudah terlambat, ribuan serangga gu tenggelam ke dalam kolam anggur. Seluruh kolam anggur mulai berputar liar, sebelum sesuatu meledak dengan keras, siluet seorang pria besar dan kekar perlahan-lahan naik ke permukaan.
“Aku tahu kau tidak akan menerima pertukaran itu.” Senyum jahat muncul di sudut mulut pria kekar itu. “Dan dia telah membuatku menunggu… tapi kali ini… karena kau sudah datang, jangan berharap kalian bisa pergi dari sini…”
Li Jinglong mengangkat Pedang Kebijaksanaannya, mengirimkan kekuatan Cahaya Hati ke dalamnya. Cahaya terang bersinar dari dalam pedang, dan dia bertanya dengan muram, “Siapa kau?”
“Qu Nie.” Pria kekar itu mengamati Li Jinglong, dengan sedikit senyuman di wajahnya. Dia kemudian memandang Hongjun, berkata perlahan, “Li Jinglong, kau sama sekali tidak berguna. Menangkap Kong Hongjun, bagaimanapun, akan menjadi pencapaian besar bagiku. Aku sudah mengejarmu sampai ke Luoyang, itu benar-benar tidak mudah.”
“Hei, hei, jangan lupakan aku!” Li Bai memprotes. “Jangan terlalu cepat mengabaikan orang lain.”
Dengan satu pandangan ke arahnya, Qu Nie tahu bahwa Li Bai hanyalah manusia fana, yang tidak memiliki ancaman apa pun untuknya. Dia hanya mengeluarkan tawa dingin, dan dengan lambaian jari, aliran anggur meratakan Li Bai ke tanah.
Hongjun berteriak, “Awas!”
Li Jinglong segera memberi isyarat agar Hongjun tidak mengkhawatirkannya, karena target musuh adalah mereka berdua. Jika mereka pergi untuk melindungi Li Bai, dan Qu Nie menangkap kelemahan itu, dia pasti akan memanfaatkan hal itu untuk membuat mereka tidak bisa balik menyerang.
“Saudara-saudaramu itu tidak ada di sini? Menyingkirkanmu adalah perkara mudah,” kata Li Jinglong muram.
Qu Nie menjawab dengan mengancam, “Li Jinglong, kau terlalu mengandalkan kecerdasan kecilmu itu. Jika salah satu dari kami bersaudara menyerang, itu akan lebih dari cukup untuk menyingkirkan kalian semua, mau kau percaya atau tidak.”
“Serang!” Li Jinglong berteriak dengan garang, bergegas menuju Qu Nie. Hongjun mengikuti di belakangnya, dan mereka berdua bergegas menuju Qu Nie, yang melayang di udara di atas kolam anggur!
Qu Nie terkekeh dingin, kolam anggur bergerak bersama lambaian tangannya, membentuk dinding tinggi yang datang menderu ke arah mereka seperti ombak yang menerjang. Li Jinglong berteriak, “Lempar aku ke atas!”
Pertama, Hongjun memanggil Cahaya Suci Lima Warna untuk memblokir aliran anggur itu, sebelum dia berbalik dan membungkuk. Li Jinglong segera melompat dari punggung Hongjun, berputar di udara dan melemparkan dirinya ke arah Qu Nie. Qu Nie dengan cepat mundur, tapi dia tidak menyangka bahwa Li Jinglong akan mengecohnya dengan panah palsu, ketika tangannya yang lain dengan cekatan menarik busur dan anak panah, yang bersinar dengan Cahaya Hati, terbang melesat ke arah Qu Nie!
Dengan raungan marah, Qu Nie berubah menjadi serangga gu dan menghilang. Hongjun dan Li Jinglong, bagaimanapun, sudah lama mendiskusikan cara mengalahkan gu nao beberapa kali, karenanya Hongjun langsung menyebarkan Cahaya Suci Lima Warna-nya, menyelimuti ribuan serangga gu yang terbang di udara.
Tapi dia tidak menyangka bahwa pada akhirnya, ribuan serangga gu itu akan berkumpul menjadi wujud manusia lagi, dan tepat setelah itu, gelombang besar naik dari kolam anggur, menghantam mereka! Li Jinglong mendarat di punggung dewa kun. Dengan beberapa langkah cepat yang mengarah ke lompatan, dia mendarat kembali di pinggiran, sementara Hongjun menggunakan Cahaya Suci Lima Warna-nya untuk memblokir terjangan gelombang. Membuat gelombang besar itu menghantam keras penghalang yang diciptakan Cahaya Suci Lima Warna.
“Tunggu sampai ada kesempatan,” kata Li Jinglong dengan tetap fokus memperhatikan serangga gu itu. “Aku akan memaksanya ke sudut gua, kemudian kau langsung menyerangnya. Dengan ini akan sedikit lebih mudah untuk menangkapnya.”
Hongjun menjawab en, tapi tiba-tiba, ribuan panah cair muncul dari dalam kolam anggur, menembak ke arah mereka berdua. Hongjun buru-buru menggunakan Cahaya Suci Lima Warna-nya untuk memblokir, namun sial panah cair itu berubah secara tiba-tiba dan menghindarinya. Mereka berbalik menyerang dan seketika menenggelamkan mereka berdua ke lautan anggur.
Anggur itu lebih kuat dari anggur apa pun yang sebelumnya pernah membuat Hongjun mabuk, seketika seluruh ruangan dipenuhi dengan anggur. Panah mengejar mereka, dan Cahaya Suci Lima Warna tidak mampu bertahan melawan mereka semua. Beberapa kali, Hongjun menarik Li Jinglong ke dalam pelukannya, namun cairan itu perlahan menyebar, naik dari kolam, menjebak mereka dalam gelembung udara yang dibentuk oleh Cahaya Suci Lima Warna.
Menyadari bahwa mereka akan mengalami situasi yang sama seperti yang sudah mereka alami di genangan darah, Li Jinglong berteriak, “Mundur! Ayo keluar terlebih dulu!”
Hongjun menarik kembali Cahaya Suci Lima Warna-nya, dengan secepat kilat Li Jinglong meraihnya, bergegas keluar dari kolam anggur. Dinding dan lantai gua ditutupi oleh anggur yang kuat. Serangga gu terbang di udara, berkumpul dalam bentuk nao, dan nao hitam besar itu berjalan cepat melintasi tanah, langsung menuju ke arah mereka!
Aroma anggur memenuhi udara seperti kabut yang memesona. Semakin banyak Hongjun bernapas, semakin kuat dia menghirupnya, dan semakin pusing pula kepalanya. Li Jinglong mendorongnya ke satu sisi, menghindari gu nao, sebelum terjangan anggur lainnya menyerbu ke arahnya. Li Jinglong tidak bisa menghindarinya, dia yang tidak bisa bernapas di dalamnya terpaksa minum beberapa tegukan besar anggur.
Hongjun terhuyung-huyung berdiri. Gu nao di depannya memunculkan beberapa siluet ilusi dirinya, dan suara Li Jinglong yang terdengar sangat jauh, memanggilnya, “Hongjun, Hongjun”.
Hongjun mengeluarkan pisau lemparnya dan bergegas menyerang ke depan, tetapi gu nao dengan mudah menghindari serangannya.
“Hongjun!” Li Jinglong juga semakin mabuk. Toleransi alkohol Hongjun sejak awal tidak tinggi, dan setelah beberapa serangan, dia mulai kehilangan fokus. Dan tanpa Cahaya Suci Lima Warna untuk memblokir, Li Jinglong tidak memiliki cara untuk melawan, jadi dia hanya bisa menerima serangan berturut-turut dari terjangan anggur itu secara langsung, tampak sangat basah kuyup.
“Kau…”
Gu nao tertawa liar. “Li Jinglong! Kau memang sampah–“
Gelombang anggur mengirim Li Jinglong kembali, mendorongnya ke sudut, di mana dia terbatuk tanpa henti, hidung dan mulutnya dipenuhi dengan aroma anggur yang kuat.
Gu nao berjalan perlahan ke arahnya, sementara Li Jinglong terhuyung-huyung untuk berdiri, bersiap untuk bertarung. Tanpa disadari oleh gu nao itu, dibelakanya berdiri seorang pria yang telah terbangun dari pingsannya.
“Ay…” Li Bai menggelengkan kepalanya dengan kuat. “Itu sangat menyakitkan.”
Gu nao berbalik dan melihat ke arah Li Bai, yang hanya mengernyitkan hidungnya dan berkata, “Anggur yang kuat.”
Gu nao mengeluarkan suara hu, lengan dan kakinya bergerak bersamaan saat bergegas menuju Li Bai. Li Bai, bagaimanapun, tiba-tiba mencabut pedangnya, menghindari serangan gu nao dengan tubuh terhuyung-huyung. Pada saat yang sama, dia menyerang balik lebih cepat dari yang bisa dilihat mata, mendaratkan tebasan pada gu nao!
Li Jinglong: “…”
Gu nao tidak pernah menyangka bahwa makhluk fana ini akan bisa bereaksi begitu cepat, dan meskipun ia memukulkan tangannya beberapa kali, Li Bai mampu menghindari setiap pukulan itu dengan mudah. Dia terus sempoyongan dan terhuyung-huyung, tersandung saat dia pergi, dan tanpa jeda gu nao mengejarnya namun tetap tidak bisa menyentuh bahkan sehelai rambut pun di kepalanya. Sebaliknya, ia menerima beberapa tebasan dari bilah pedang pipihnya.
“Kurang ajar!” Gu nao itu menjadi marah, dan menunjuk dengan tangannya, anggur dari kolam membanjiri mereka, menyapu Li Bai ke sudut gua. Li Bai meminum beberapa teguk anggur dan semakin menjadi bersemangat. Dia meluncur di tanah, bergegas menuju gu nao, berteriak, “Anggur yang enak–!”
Gu nao: “…”
Saat tangan gu nao hendak turun ke tengah untuk menghancurkan kepala Li Bai, Li Bai membungkuk dan menyelinap keluar di antara kedua kakinya. Dia mengikutinya dengan menjentikkan glaive-nya ke atas, menebas dalam satu gerakan cepat dari selangkangannya ke atas melalui punggungnya. Serangga terbang yang tak terhitung jumlahnya meledak dari luka gu nao, membuatnya melolong kesakitan, api kemarahan semakin membakar dirinya. Ia mengejar Li Bai, memukulkan tangannya dengan menggila ke arahnya.