“Beruntung, ada dirimu. Sungguh menyenangkan untuk tidak sendirian.”
Penerjemah: Jeffery Liu, Keiyuki17
Editor: Keiyuki17, Jeffery Liu
Peringatan Konten: Waktunya belajar sejarah…
Lu Ying berubah menjadi wujud manusia dan tiba di depan menara batu bersama dengan Chong Ming.
“Menara semacam ini disebut ‘Xingluo,'” Lu Ying berkata dengan lemah, “dan mirip dengan vena bumi di bawah tanah, menara Xingluo ini berhubungan dengan vena langit. Bertahun-tahun yang lalu Xuanyuan-shi memerintahkan para ahli pengrajin dari ras manusia untuk membangunnya berdasarkan posisi bintang yang sesuai di tanah. Pada zaman kuno, artefak sihir ditempatkan di dalam setiap menara untuk menarik qi spiritual langit dan bumi, yang akan menyinari bumi dengan kekuatan. Itu juga akan memberkati dan melindungi dunia manusia dengan cuaca yang baik, serta memberi orang-orang panen yang berlimpah dari segala jenis.”
“Ah.” Chen Xing belum pernah mendengar ini sebelumnya. Lu Ying benar-benar hidup untuk waktu yang sangat lama; dia seperti buku kuno yang hidup.
Chong Ming mengeluarkan “en” sebelum berkata, “Ada total 1081 menara Xingluo di Tanah Suci. Keserakahan kalian, para manusialah yang telah menyebabkan terjadina perebutan 108 artefak sihir di dalam menara ratusan tahun yang lalu, dan menara Xingluo telah berhenti berfungsi dengan baik sejak saat itu.”
Setelah berpikir sejenak, Lu Ying berkata, “Misalnya, Cermin Yin Yang, Genderang Zheng, dan sebagainya, semuanya adalah artefak sihir kuno yang pernah disimpan di dalam menara Xingluo.”
“Setelah itu, mereka semua dihancurkan oleh api peperangan yang disebabkan oleh pertikaian antara kalian manusia. Ditambah fakta bahwa area yang luas juga akan terpengaruh dengan setiap menara yang hancur, saat ini, mereka sudah tidak dapat berfungsi seperti sebelumnya,” Chong Ming menambahkan.
“Oi, oi,” kata Chen Xing dengan tulus, “sudah cukup. Berhenti menyindir ‘kalian manusia.’ Aku tahu kami salah, oke?”
Setelah berpikir sejenak, Chen Xing melanjutkan, “Kemudian, karena kemampuan unik mereka dalam menarik vena langit, para pengusir setan menggunakannya untuk membuat tembok pertahanan. Aku mengerti.”
Xiang Shu bertanya, “Ada artefak sihir di dalamnya? Mau buka dan melihatnya?”
Chen Xing berkata, “Ini dia ba.”
Chen Xing, meniru cara dia membuka menara batu lainnya, menekan tangannya di pintu saat dia mencoba menarik qi spiritual langit dan bumi untuk disuntikkan ke dalam pola terukir.
Tidak berpengaruh.
Lu Ying berkata setelah dengan hati-hati memeriksanya sejenak, “Lihatlah polanya.”
Menara Xingluo ini, yang jelas telah dibor sebelumnya, memiliki pola berbentuk naga yang melingkari tubuhnya. Chong Ming berkata, “Gunakan pendekatan yang berbeda. Cobalah untuk menggunakan kekuatan naga pada tubuh Shulü Kong.”
Xiang Shu menyingsingkan lengan bajunya sebelum mencoba menekan tangannya ke menara. Namun, karena dia tidak tahu bagaimana memanfaatkan kekuatan naganya, Chen Xing mengaktifkan Cahaya Hati dan, memegang tangan Xiang Shu, membantunya menggunakan mana. Pada saat ini, tato di lengan kanan Xiang Shu mulai bersinar terang dengan karakter demi karakter yang mulai bermunculan. Di bawah bimbingan Cahaya Hati, kekuatan naga yang berkumpul disuntikkan ke menara.
Sebuah gemuruh keras terdengar, dan menara batu terbuka lebar.
Lapisan demi lapisan batu bata berputar saat mereka menjauhkan diri. Semua orang secara bersamaan membeku ketika mereka melihat altar yang baru terungkap di tengah.
Tidak ada artefak sihir di altar; sebagai gantinya, disana ada kerangka seorang pria yang sedang duduk bersila dengan rambut panjangnya tergerai. Pada bunga Lihun yang dia pegang di tangannya bertengger kupu-kupu kecil yang bersinar.
Chen Xing berteriak kaget. Lu Ying, yang tahu apa yang terjadi hanya dengan pandangan sekilas, mengangkat tangannya dan menyalakan Cahaya Mimpi, yang menyebar ke sekeliling untuk membentuk penghalang. Terbang dari bunga yang menjadi tempat bertenggernya, kupu-kupu itu mengepakkan sayapnya yang cerah dan berkibar. Chen Xing mengulurkan tangannya untuk menangkapnya, tetapi kupu-kupu itu menghindarinya. Xiao Shan dan Chong Ming juga melakukan hal yang sama, namun kupu-kupu itu terus berputar-putar tanpa keinginan untuk mendarat. Hingga akhirnya, Xiang Shu tanpa sadar mengulurkan tangannya.
Kupu-kupu itu mendarat di antara jari-jari Xiang Shu.
Lu Ying memerintahkan cahaya untuk berkumpul ke arah kupu-kupu dengan putaran tangannya, menyebabkan kupu-kupu itu berubah menjadi titik cahaya yang tersebar setelah mengeluarkan suara lembut. Segera setelah itu, dunia di sekitar mereka berubah menjadi lautan bunga tak terbatas yang bermandikan sinar matahari!
“Kamu akhirnya datang, Yuyan,” sebuah suara terdengar.
Chen Xing pernah mendengar suara ini sebelumnya. Di tempat keluarga Xiang di Kuaiji! Di dalam memori yang ditinggalkan oleh Xiang Yuyan!
Kerangka di dalam menara batu benar-benar kembali ke penampilan sebelumnya setelah itu, berubah kembali menjadi seorang lelaki tua beradab yang mengenakan jubah Han yang turun dari altar.
Chen Xing segera mundur selangkah, tetapi Xiang Shu memegang tangannya.
“Ini adalah mimpi dari jiwa yang pergi,” kata Chong Ming, “tidak perlu gugup.”
Lu Ying mengangguk. “Ya, itu adalah kenangan yang ditinggalkan oleh kerangka ini saat dia masih hidup untuk generasi selanjutnya.”
Chen Xing, yang mengenali fitur pria itu, berkata dengan suara gemetar, “Zhang Liu.”
“Zhang Liu?” Xiang Shu mengerutkan kening; dia hanya merasa seolah-olah nama ini sangat familiar.
Penampilan Zhang Liu bukanlah dirinya yang masih muda seperti yang terlihat dalam ingatan Xiang Yuyan. Dalam ingatan ini, dia secara mengejutkan telah menjadi sangat, sangat tua, seolah hidupnya hanya menunggu datangnya kematian yang menjemput.
Dia tidak dapat melihat orang-orang yang saat ini ada di sana. Dia berjalan menuruni altar selangkah demi selangkah, tetapi tetap terlihat stabil seperti sebelumnya.
“Aku pikir setelah kamu tiba 300 tahun di masa depan, kita mungkin tidak lagi mengingat perjanjian yang telah kita buat sebelumnya,” renung Zhang Liu sambil mengelus jenggotnya. “Oleh karena itu, aku meninggalkan ingatan ini sebelum aku mati dengan harapan dapat menyelesaikan kebingunganmu. Bagaimanapun juga, kamu memiliki Mutiara Dinghai. Kesempatan yang dibawa oleh takdir mungkin bisa membuka jalanmu ke menara Xingluo ini.”
“Kalau tidak …” Zhang Liu berbalik dan menghela napas saat tatapannya berlama-lama di ujung ladang musim semi yang indah dan memabukkan. “Seperti yang pernah kamu katakan: biarkan semua ini terkubur jauh di dalam tanah ba.”
“Jadi, aku harus mulai darimana ne?” Zhang Liu berbalik, kali ini menghadap Xiao Shan, dan melewati tubuhnya. Di bawah pengawasan semua orang, dia menghadap ke langit saat dia menjentikkan lengan bajunya dan berkata, “Yuyan, kamu mungkin sudah tidak ingat mengapa kita menetapkan jalan ini sejak awal. Kalau begitu, mari kita mulai dari awal ba.”
Sebidang bunga yang mekar mengubah penampilannya sekali lagi, tiba-tiba berubah menjadi pemandangan megah Kota Chang’an selama Dinasti Han.
“Selama Era Zhenghe2, seorang fangshi3 bernama Wang Hai tiba di hadapan Yang Mulia,” kata Zhang Liu dengan suara rendah, “dan memicu pergolakan besar yang mempengaruhi semua lapisan masyarakat tidak lama setelah itu. Hanya 37 tahun setelah ekspedisi Wei Qing ke Longcheng4…
“… ketika Liu Che memerintahkan penyelidikan menyeluruh terhadap fenomena aneh dan tidak wajar yang terjadi di Chang’an, yang akhirnya menyebabkan para pengusir setan membantai satu sama lain,” lanjut Zhang Liu. “Pada akhirnya, Putra Mahkota Liu Ju5 meninggal di tengah kekacauan sihir ini6, dan Permaisuri Wei7 bunuh diri. Ada juga pertikaian di antara rekan-rekan di Departemen Pengusiran Setan, dengan bahkan tidak mencapai sekitar sepersepuluh orang yang selamat. Keberadaan kita benar-benar tersebar sejak saat itu.”
Napas Chen Xing tercekat. Zhang Liu menghela napas sebelum berjalan melewati dia dan Xiang Shu sambil melanjutkan, “Wang Hai ini, yang telah menghasut bencana sihir itu, mengambil alih Departemen Pengusiran Setan yang baru. Setelah kekacauan akhirnya mereda, aku tidak punya pilihan yang lebih baik selain melarikan diri dari Chang’an dengan membawa beberapa artefak sihir bersamaku. Setelah itu, aku mencoba menyelidiki asal usul Wang Hai dengan banyak cara, dan secara tak terduga mempelajari sebuah rahasia yang mengejutkan…”
Pemandangan di sekitar mereka berubah lagi, kali ini menjadi medan perang mengerikan yang dicat dengan darah dan sungai mayat.
“Sudah lebih dari 500 tahun berlalu sejak Pertikaian Chu-Han8 di mana Gaozu9 dan keluarga Xiang berlomba-lomba untuk menguasai Dataran Tengah. Orang-orang mengatakan bahwa ‘Tanah Suci, yang telah lama bersatu, harus terbagi, dan yang telah lama terbagi, harus bersatu.’10 Perang dan pembantaian pasti akan lahir di negeri ini setiap seratus atau mungkin beberapa ratus tahun.
“Keinginan umat manusia untuk bersaing satu sama lain tidak ada habisnya dan tidak mengenal batas; bahkan mereka yang berasal dari suku yang sama, sama sekali tidak menunjukkan belas kasihan ketika bertarung satu sama lain. Seperti siklus reinkarnasi raksasa di mana segala sesuatu yang terjadi dapat ditelusuri kembali ke sumbernya, kita dapat menelusuri ini kembali ke Dinasti Qin, ke periode Negara Berperang ketika tujuh negara bersaing untuk supremasi, atau bahkan sepanjang perjalanan kembali ke Pertempuran Muye11 ketika sekelompok para yang abadi saling membunuh —— pertumpahan darah tidak pernah berakhir. Seperti kutukan yang selalu hidup berdampingan dengan Tanah Suci sejak dahulu kala. Apakah kita semua terlahir dengan darah tanpa ampun yang mirip dengan darah binatang buas yang mengalir di dalam tubuh kita?
“Tidak … mungkin apa yang dilakukan manusia bahkan lebih kejam daripada binatang buas dan yao. Ketika semua hal telah dikatakan dan dilakukan, yao dan binatang buas akan menghentikan pertumpahan darah mereka setelah mendapatkan apa yang mereka butuhkan untuk bertahan hidup,” kata Zhang Liu tanpa tergesa-gesa. “Setelah bertahun-tahun penyelidikan, aku akhirnya menemukan dari mana benda yang sekarang terukir di tulang kita berasal.
“Ini adalah kutukan dari dewa iblis yang menembus bumi dengan tubuhnya, darahnya, dan bahkan hun dan po-nya setelah perang besar terjadi di masa lalu …” Zhang Liu melanjutkan.
“Chiyou,” gumam Chen Xing.
“Nama dewa iblis ini adalah Chiyou,” kata Zhang Liu. “Darah yang ditinggalkan oleh Dewa Perang telah lama berubah menjadi bagian dari diri kita yang tidak bisa dibuang. Bahkan pengusir setan yang mengaku bisa ‘mencongkel dao surgawi dan memanfaatkan kekuatan magis’ tidak mampu lepas dari pengaruhnya. Generasi demi generasi telah menyebabkan darah dewa iblis menjadi berakar lebih dalam dan memelihara dunia dengan sifat bawaannya untuk membunuh, yang mengakibatkan orang-orang menyimpan keinginan timbal balik untuk menjebak, mengkhianati, dan mengandung kebengisan, iri hati, kebencian, kemarahan, permusuhan… daftarnya terus bertambah.”
Zhang Liu, merendahkan suaranya, lalu melanjutkan, “Pada saat itu, setelah Xuanyuan-shi memotong-motong mayat Dewa Iblis Chiyou, dia mengubur sebagian tubuhnya di tujuh tempat di Tanah Suci. Namun, hal ini justru mengubahnya menjadi dewa nyata yang memanipulasi bumi selama berabad-abad. Darahnya, yang menyebabkan kita saling membunuh, memadatkan kebencian yang tidak akan hilang untuk waktu yang sangat lama. Hun dan po-nya berkeliaran ke mana-mana untuk mencari wadah yang cocok untuk bereinkarnasi, berubah menjadi Mara yang akan turun ke bumi setiap kali dia bereinkarnasi setiap seribu tahun. Para pengusir setan hanya tahu bahwa mereka harus mengusir ‘iblis’, tetapi mereka tidak pernah tahu mengapa ‘iblis’ ini lahir di tempat pertama; tetapi seluruh kebenarannya telah menjadi jelas sekarang, ‘iblis’ adalah kebencian yang ditinggalkan Chiyou di dunia ini. Sayangnya, kita terlambat mengetahuinya, dan tidak peduli apa yang kita lakukan sekarang, kita tidak mampu sepenuhnya memurnikan darah dewa iblis…”
“Jadi, kamu akhirnya memikirkan sebuah ide,” bisik Chen Xing.
“Jika kita ingin benar-benar melenyapkan darah dewa iblis, apalagi Mara, yang telah menembus jutaan demi jutaan tubuh fana di dunia selama beberapa ribu tahun dan akan terus melakukannya selama beberapa milenium yang akan datang,” kata Zhang Liu, tidak gentar, “seberapa sulitkah itu? Tapi kemudian, aku memikirkan satu-satunya cara yang mungkin bisa dilakukan. Legenda mengatakan bahwa ketika kehidupan naga besar Zhuyin berakhir, ia jatuh ke Gunung Carosha bersama dengan mutiara naganya, yang memberiku ide … jika kita bisa menggunakan Mutiara Dinghai untuk kembali ke Pertempuran Banquan12 3.000 tahun yang lalu dan mengaktifkan Array Sepuluh Ribu Roh menggunakan qi spiritual langit dan bumi yang tak terbatas untuk sepenuhnya membasmi tubuh Chiyou dan membakar darah iblisnya, hanya dengan begitu dunia manusia akan mencapai perdamaian jangka panjang.
“Namun, untuk sepenuhnya membasmi Dewa Perang,” Zhang Liu menambahkan, “Aku membutuhkan senjata suci yang telah diciptakan Acala untuk umat manusia, serta keluarga Xiang yang mewarisi dan mampu mengendalikan kekuatan pedang suci. Karena itu, setelah mencari Mutiara Dinghai, aku pergi mencarimu, Yuyan.”
“Lebih dari seratus tahun telah berlalu, dan selama periode ini, Departemen Pengusiran Setan seperti padang rumput bekas terbakar oleh api, bersinar dengan kehidupan baru. Pada saat itu, Wang Hai telah menjadi pengusir setan agung yang baru,” lanjut Zhang. Liu. “Selanjutnya, dia juga menghasut para pengusir setan Han dan Hu untuk menentang satu sama lain demi menghasilkan lebih banyak kebencian dengan harapan Chiyou dilahirkan kembali.”
Xiang Shu sedikit mengencangkan genggamannya pada Chen Xing. Saat sepuluh jari mereka saling mengunci, Chen Xing merasa telapak tangan Xiang Shu penuh dengan keringat.
Zhang Liu menjentikkan lengan bajunya. “Jadi, kita menggunakan Mutiara Dinghai untuk mengumpulkan semua qi spiritual langit dan bumi. Tidak ada lagi pengusir setan sejak saat itu; ini adalah apa yang disebut dengan Keheningan Semua Sihir. Ketika kamu dan aku tiba di depan Yique, kita membentuk Array Gelombang Abadi dan berencana untuk membawa Mutiara DInghai kembali ke 3.000 tahun yang lalu.”
Dan kemudian, dengan satu gerakan yang dilakukan Zhang Liu, pemandangan di sekitarnya berubah menjadi alam fatamorgana di dalam tabir cahaya Yique di Gunung Longmen di mana semua orang yang hadir sekarang berdiri di Roda Taiji. Xiang Yuyan perlahan berjalan ke sisi Yin dari roda itu, sementara Zhang Liu bergerak ke sisi Yang. Keduanya berhenti di kedua ujung Roda Taiji.
Dada Xiang Yuyan bergerak naik turun saat dia berkata dengan suara rendah, “Liu-ge… Ada satu hal lagi yang ingin kukatakan.”
Zhang Liu tersenyum sambil mengangkat alisnya. Xiang Yuyan berkata, “Setelah kita pergi, kita tidak akan bisa kembali.”
Zhang Liu mengangguk. “Kamu tidak salah. Kita harus tinggal di waktu 3.000 tahun di masa lalu.”
Xiang Yuyan merenung sejenak sebelum tiba-tiba berkata, “Hanya saja, di sepanjang jalan, aku selalu memiliki pemikiran ini … Liu-ge.
“Kita … apakah yang akan kita lakukan,” gumam Xiang Yuyan, “apakah itu benar-benar hal yang benar?”
Zhang Liu tercengang.
“Kenapa kamu mengatakan itu?” Zhang Liu mengerutkan kening.
Xiang Yuyan: “Menghilangkan Dewa Iblis dan memurnikan semua darahnya di dunia sehingga bumi tidak lagi memiliki mereka … untuk menyingkirkan manusia dari kejahatan terburuk di hati mereka … Aku … mungkin … aku selalu bertanya-tanya, tempat macam apa itu, dimana tidak ada kejahatan di dunia ini?”
Kabut tebal mulai menyebar di sekitar alam fatamorgana dan secara bertahap berubah menjadi kebencian. Saat dunia berubah secara tiba-tiba, kebencian yang melimpah itu menyatu menuju pusat Roda Taiji.
“Orang-orang di zaman kuno membawa serta sifat tulus dan baik hati sejak Nüwa menciptakan manusia,” suara Wang Ziye tiba-tiba bergema di dalam alam fatamorgana. “Tapi apakah kalian berdua pernah berpikir bahwa tuanku-lah yang telah menambahkan sifat ini ke dalam manusia untuk membuat dunia menjadi lebih kuat?”
“Wang Hai?” Zhang Liu berkata dengan nada berat.
Xiang Yuyan tiba-tiba mengangkat kepalanya dan menatap Wang Hai.
“Yuyan,” kata Wang Ziye dengan suara yang jelas, “kamu telah melakukannya dengan baik. Terima kasih karena kamu telah membawaku ke tempat ini.”
“Tidak,” kata Xiang Yuyan tegas, “kapan kamu mengikutiku?! Aku tidak mengkhianatimu, Liu-ge!”
Suara Wang Ziye menjadi gelap. “Keheningan Semua Sihir datang pada suatu malam dan menyebabkan Departemen Pengusiran Setan Chang’an benar-benar berantakan. Aku telah menunggu selama ratusan tahun, pada awalnya berpikir bahwa kamu, Zhang Liu, suatu hari akan datang dan memberikan tantangan tertulis padaku. Tanpa diduga, aku nyaris melewatkan sebuah kesempatan emas.”
Zhang Liu tidak menjawab lagi. Dengan jentikan lengan bajunya, dia dengan dingin berkata, “Karena pertarungan ini tidak dapat dihindari, tolong beri perintah padaku!”
Wang Ziye melepaskan kebencian yang meluap-luap sementara Zhang Liu mengaktifkan Mutiara Dinghai, menyebabkan gunung runtuh dalam sekejap saat ledakan yang menghancurkan bumi terjadi di dalam alam fatamorgana.
“Kamu dipengaruhi oleh kebencian Wang Hai.” Zhang Liu menjentikkan lengan bajunya lagi, menyebabkan lingkungan mereka kembali ke pemandangan aslinya dari lautan bunga di padang rumput, dan terus menjelaskan, “Aku tidak bisa menyalahkanmu, karena akulah yang bersikap ceroboh dan meremehkan musuh. Untuk menahan keluarga Xiang-mu, Wang Hai menggunakan identitas pengusir setan yang agung untuk menipu nenek dari pihak ayahmu agar membuatmu mengambil setetes darah dewa iblis ketika kamu masih muda. Dia tidak memicunya terlebih dulu karena dia tidak mau aku untuk membangkitkan penjagaanku.”
“Karena pada akhirnya, Pedang Acala, adalah satu-satunya senjata suci yang dapat menahan Chiyou,” jelas Zhang Liu. “Wang Hai tidak memiliki kekuatan untuk mengambil Pedang Acala, jadi dia hanya bisa menggunakan darah dewa iblis untuk mengawasimu dan mempengaruhimu. Di dalam Array Gelombang Pasang Abadi, kamu menyerangku.
“Array Gelombang Pasang Abadi dihancurkan pada waktu itu, bahkan tidak bekerja sepersepuluh dari kemampuan penuhnya. Karena kamu menyerangku tanpa peringatan di bawah kendali Wang Hai, aku tidak memiliki pilihan selain mengaktifkan Mutiara Dinghai. Setelah Array Gelombang Pasang Abadi mulai beroperasi, aku menyegel Mutiara Dinghai di dalam tubuhmu untuk membantumu menahan erosi yang disebabkan oleh darah dewa iblis, sambil secara bersamaan membawamu keluar dari dunia saat ini.
“Untungnya, aku sudah menyegel Pedang Acala di dalam Cermin Yin Yang. Bahkan jika artefak sihir itu diambil oleh Wang Hai, dia tidak akan bisa merusak Pedang Acala…”
Xiang Shu: “……”
Chen Xing benar-benar kehabisan kata-kata dan hanya memperhatikan ketika Zhang Liu menjentikkan lengan bajunya sekali lagi untuk mengungkapkan adegan terakhir. Badai berputar di semua tempat saat array gelombang pasang kuno runtuh. Zhang Liu menggenggam tangan Xiang Yuyan, tetapi saat mereka akan ditarik ke dalam badai dan meninggalkan dunia, Wang Ziye mengangkat Lonceng Luohun yang dipenuhi kebencian.
Suara “dang” yang begitu menggema terdengar.
“Liu-ge!” Jiwa Xiang Yuyan, yang menyimpan ingatannya, segera ditarik keluar dan dimasukkan ke dalam Lonceng Luohun. Pupil matanya sedikit melebar saat dia tanpa sadar melepaskan tangan Zhang Liu.
Zhang Liu, yang menyadari bahwa Xiang Yuyan telah kehilangan ingatannya, segera menggunakan seni transmisi suara rahasia untuk mengucapkan satu kata terakhir padanya.
“Menara Xingluo Carosha …”
Ketika dia menoleh, Zhang Liu sudah tersedot ke dalam gelombang waktu. Beberapa saat kemudian, Xiang Yuyan juga menghilang.
“Array gelombang pasang kuno itu membawaku ke masa lebih dari 200 tahun di masa depan,” kata Zhang Liu. “Ini adalah satu-satunya cara untuk melarikan diri dari pengawasan Wang Hai, karena dia tidak akan tahu di mana kita berada; kita bisa berada di antara masa waktu 100 atau 1.000 atau bahkan 10.000 tahun. Selama kita berada dalam periode masa waktu yang berbeda dari dia, itu akan seperti menemukan jarum di tumpukan jerami, karena tidak akan ada cara baginya untuk menemukan kita.
“Namun, kamu dan aku juga kehilangan kontak satu sama lain di tengah gelombang waktu itu.” Zhang Liu menghapus pemandangan terakhir itu dan kembali duduk di depan altar. Dia mendongak, tersenyum tak berdaya ketika dia berkata, “Meskipun, menurut dugaanku, jaraknya seharusnya tidak terlalu lama. Aku menanyakan Wang Hai lagi setelah tiba di dunia ini dan menemukan bahwa dia juga menghilang. Mungkin, Keheningan Semua Sihir juga membatasi tindakannya dan melumpuhkannya dalam banyak hal.
“Tapi dunia setelah kehilangan semua sihir juga tampaknya telah berubah menjadi sesuatu yang berbeda. Tidak ada lagi pengusir setan, dan juga tidak ada lagi yao. Selama beberapa bulan, aku menghabiskannya dengan bepergian ke utara ke Carosha, aku mengetahui bahwa aku saat ini berada di tahun pertama Yongkang13. Sejak itu, dunia manusia telah melalui banyak kekacauan perang dan kini telah kembali makmur. Batas-batas antar suku bergeser dan sekarang berkembang, sementara orang-orang biasa hidup dan bekerja dalam damai dengan makanan yang berlimpah.
“Aku hanya akan menunggumu tiba, sampai kita bertemu. Meskipun dari saat array gelombang pasang kuno diluncurkan, kamu telah melupakan hal-hal yang terjadi di masa lalu karena Lonceng Luohun, kamu pasti masih ingat apa yang aku katakan tentang Menara Xingluo Carosha…
“Tapi sayangnya aku masih melupakan satu hal… Aku sudah hidup di dunia ini selama lebih dari 200 tahun sebelum ini. Sekarang dengan semua sihir hilang, aku tidak lagi mampu menyerap qi spiritual dari langit dan bumi untuk memperpanjang hidupku. Selanjutnya, aku harus mengandalkan Mutiara Dinghai yang kamu pegang untuk melepaskan qi tersebut …
“Aku benar-benar terjebak dalam jebakan yang aku buat sendiri.” Zhang Liu menggelengkan kepalanya dan tersenyum, penuh penyesalan. “Hanya dalam waktu singkat, selama satu tahun, setelah siklus empat musim, tubuhku menua dengan cepat. Liu-ge mungkin tidak bisa menunggumu, Yuyan.”
Zhang Liu mendongak. Sementara rambutnya telah memutih dan kulitnya menjadi tua, matanya yang cerah masih sejernih mata anak-anak.
“Orang-orang suatu hari akan mati, tidak ada yang perlu ditakuti. Aku seharusnya tidak membenci kematianku, tetapi sayangnya, aku masih memiliki obsesi yang melekat. Aku tidak tahu mengapa, tetapi di hari-hari terakhir ini, Liu-ge tiba-tiba teringat apa yang kamu katakan sebelumnya.” Mata Zhang Liu mengandung ekspresi bingung. “Apakah yang kita lakukan benar-benar hal yang benar?”
“Baiklah, itu saja!” Zhang Liu bangkit. “Awalnya aku ingin mengucapkan terima kasih atas kerja kerasmu, karena setelah mempelajari semua ini, kamu harus memikul tanggung jawab berat ini sendirian; untuk mengambil Cermin Yin Yang, mengeluarkan Pedang Acala, lalu menggunakan kekuatan Mutiara Dinghai di dalam tubuhmu untuk kembali ke masa waktu 3.000 tahun yang lalu untuk akhirnya menyelesaikan urusan kita yang belum selesai. Sekarang…
“…segalanya terserah padamu.” Zhang Liu perlahan bergumam saat dia berjalan kembali ke altar. “Selama tahun ini, Liu-ge kadang-kadang berpikir bahwa mungkin, kamu benar.
“Itulah yang terjadi, karena ini benar-benar menyerahkan nasib Tanah Suci pada satu orang,” sambil tersenyum, Zhang Liu berkata, “bagaimana mereka ingin melakukannya, dan jalan apa yang akan dilalui Tanah Suci, siapa yang bisa disalahkan untuk itu ne?”
Satu demi satu, batu-batu itu tersegel kembali. Tanda-tanda di luar menara mulai bergerak lebih dekat satu sama lain, menyusun kembali menjadi pola naga yang lengkap.
Ketika cahaya terang di sekitar mereka meredup, dunia sekali lagi kembali seperti penampakan semula: padang rumput terpencil dengan es dan salju yang membentang sejauh ribuan li. Di saat-saat terakhir, kelopak bunga Lihun yang layu yang dipegang oleh kerangka Zhang Liu melayang dan akhirnya berhamburan tertiup angin.
Periode dari ratusan tahun, kehidupan sebelumnya, kehidupan saat ini, masa lalu, serta masa depan —— segala sesuatu di tempat ini seperti sisa-sisa yang terabaikan yang buru-buru terbawa oleh waktu. Tetap saja, angin dingin bertiup melintasi padang rumput yang membeku, membawa udara yang tetap tidak berubah selama berabad-abad.
“Xiang Shu?” Chen Xing dengan lembut menarik tangan Xiang Shu.
Xiang Shu menatap mata Chen Xing dengan tatapan yang menunjukkan kebingungan dan kesedihan.
“Dia… menurut kebiasaan orang Tiele, dia mendapat pemakaman langit.”
Sesaat kemudian, Xiang Shu, suaranya mengandung sedikit kebingungan, bertanya dalam perjalanan kembali, “Lalu, di mana Mutiara Dinghai ini?”
“Xiang Shu,” kata Chen Xing, “apakah kau siap mendengarkan penjelasanku?”
Namun, Xiang Shu sepertinya tidak mendengar kata-kata Chen Xing. Mengetahui bahwa ibunya adalah orang kuno dari 300 tahun yang lalu benar-benar terlalu mengejutkan baginya. Chen Xing masih belum menjelaskan mengapa dia memegang kekuatan naga di tubuhnya, tapi Xiang Shu sudah lupa menanyakan hal itu.
“Aku adalah Mutiara Dinghai,” kata Xiang Shu.
“Xiang Shu… ” kata Chen Xing. “Dengarkan penjelasanku.”
“AKU ADALAH Mutiara Dinghai!” Xiang Shu berkata, “Xiao Shan telah mengatakan yang sebenarnya!”
Chen Xing tiba-tiba terdiam; Xiao Shan memang berbicara tidak pada tempatnya dan pernah berkata, “Kau adalah Mutiara Dinghai.” Xiang Shu benar-benar mengingat hal itu selama ini.
Jadi, Chen Xing tidak memiliki pilihan selain mengatakan, “Ya, kau adalah Mutiara Dinghai, atau dapat dikatakan bahwa kau dulunya adalah Mutiara Dinghai. Namun, itu telah dipisahkan dari tubuhmu dan dihancurkan.”
“Itulah mengapa aku memiliki kekuatan naga.” Xiang Shu, akhirnya, mengerti.
“Er… ” Chen Xing hanya bisa berkata, “Ya.”
“Aku bukan manusia.” Xiang Shu bingung. “Aku… bukan manusia? Aku bukan Tiele, aku juga bukan Han…”
“Tidak, tidak,” bantah Chen Xing. “Kau adalah manusia!”
Chen Xing sudah mempersiapkan diri untuk pertanyaan lebih lanjut dari Xiang Shu, tapi siapa yang mengira bahwa Xiang Shu tidak bertanya tentang masalah ini sama sekali —— apa yang terjadi? Apa yang sebenarnya memukulnya lebih keras adalah identitasnya!
Ini benar-benar di luar dugaan Chen Xing. Tapi jika seseorang memikirkannya lagi, ini memang masuk akal.
“Aku ini… apa? Perubahan manusia dari artefak sihir?” Xiang Shu berkata dengan tidak percaya, “Ibuku adalah orang dari 300 tahun yang lalu?”
Chen Xing mengangguk, “Apa yang terjadi adalah…”
Namun Xiang Shu hanya mengangkat tangannya, memberi isyarat padanya untuk tidak mengatakan lebih banyak. Dia mengerutkan kening pada Chen Xing dengan sedikit kepanikan di matanya.
“Tinggalkan aku sendiri untuk sejenak,” kata Xiang Shu kemudian.
Chen Xing masih ingin mengatakan lebih banyak, tapi Xiang Shu baru saja meninggalkan mereka dan pergi ke satu sisi.
“Xiang Shu… ” Chen Xing membuka mulutnya, namun dia tidak tahu bagaimana meredakannya perasaan. Masalah ini memukulnya sekeras ini? Pertama kali… Tunggu, kapan Xiang Shu mengetahui identitasnya sendiri untuk pertama kali?
Saat aku tertidur?
“Dia …” Chen Xing juga bingung sekarang.
“Biarkan dia sendiri untuk sejenak ba,” kata Chong Ming. “Guwang juga sering berpikir tentang apa sebenarnya diriku ini.”
Chen Xing menatap punggung Xiang Shu, bingung. Dia ingat bahwa ketika dia masih kecil, ketika dia menyadari bahwa ada Cahaya Hati di dalam tiga hun dan tujuh po-nya, dia tidak sebingung ini ah? Dia hanya berpikir “oh” dan berhenti begitu saja.
Lu Ying tersenyum. “Jika suatu hari kamu mengetahui bahwa kamu bukanlah ‘kamu’ lagi, tapi hanya Cahaya Hati yang telah menyerap qi spiritual langit dan bumi, sehingga berubah menjadi ‘manusia’ yang mengalami empat jenis emosi manusia, bagaimana perasaanmu?”
Chen Xing: “Itu… aku mungkin akan memiliki perasaan yang sedikit rumit ba.”
Dia secara bertahap memahami reaksi Xiang Shu. Setelah menunggu sangat lama, Chen Xing mendekati Xiang Shu begitu Biduk Utara muncul di ujung cakrawala. Ketika Chen Xing dengan lembut menyentuh punggung tangannya, Xiang Shu segera berbalik dan menatapnya dengan bingung.
“Ayo pergi?” Kata Xiang Shu. “Ayo pergi ba, tempat ini terlalu dingin. Ayo bicara lebih banyak saat kita kembali.”
Tempat ini mendekati bagian paling utara dari Tanah Suci. Melihat bibir Chen Xing sudah membeku sampai sedikit membiru, Xiang Shu menyadari bahwa Chen Xing terus bertahan, meskipun dengan susah payah, itu murni untuk menemani dirinya sendiri.
“Ini tidak buruk,” jawab Chen Xing. “Dengan phoenix di sisiku, ini tidak sedingin itu. Apa kamu merasa lebih baik?”
Xiang Shu mengangguk, dan dengan demikian, semua orang meninggalkan Carosha dan kembali ke Chi Le Chuan. Xiang Shu tidak banyak bicara di sepanjang jalan, bahkan lebih sedikit dari biasanya. Chen Xing ingin berbicara dengannya beberapa kali, tapi Xiang Shu selalu tenggelam dalam pikirannya sendiri, linglung. Chen Xing, mengetahui bahwa pada saat seperti ini sudah cukup baginya untuk tetap di sisinya, tidak memiliki pilihan yang lebih baik selain terus berlatih memanah dengan Lu Ying.
Mereka melewati Karakorum dalam perjalanan kembali. Orang-orang Hu di dalam kota telah dievakuasi, hanya menyisakan beberapa prajurit Tiele yang ditugaskan oleh Shi Mokun untuk menjaga menara Xingluo. Chen Xing awalnya ingin mengambil Panji Harimau Putih, tapi dia memutuskan untuk meninggalkannya di tempat ini setelah memikirkannya lagi.
“Karakorum,” saat Lu Ying tiba, dia melihat tembok kota yang dilanda peperangan dan bergumam. “Saat itu, untuk mencari keberadaan Xiang Yuyan dan Mutiara Dinghai, Shi Hai akan datang ke sini setiap beberapa tahun.”
Setelah meninggalkan istana kekaisaran, ketika Chen Xing mengamati ke kejauhan, dia menyimpulkan bahwa orang-orang Tiele seharusnya baru saja dievakuasi. Dia kemudian berkata pada Lu Ying, “Kemudian, apakah ini adalah tempat di mana Serigala Abu-abu dan Wang Ziye bertarung satu lawan satu?”
Lu Ying mengangguk dan menjawab, “Tahun itu, ketika Shi Hai datang dan melakukan pembantaian besar-besaran di kota ini untuk mengumpulkan dan memperbaiki pasukan iblis kekeringannya, Xiao Kun juga datang untuk melindungi rakyat di sini. Dia berhasil mengusir Shi Hai, bertarung melawan kelompok iblis kekeringan, dan akhirnya menyelamatkan Xiao Shan, tapi tubuhnya juga terinfeksi oleh darah Dewa Iblis dalam prosesnya.”
Xiang Shu saat ini sedang memberi makan kuda di luar gerbang kota. Setelah mereka selesai, Chen Xing keluar bersama Lu Ying dan bertanya, “Apa kamu akan kembali ke Chi Le Chuan bersama kami?”
“Bagaimanapun, tidak ada yang bisa dilakukan,” kata Lu Ying. “Aku akan pergi dan melihat-lihat ba. Sepanjang hidupku, aku tidak sering pergi meninggalkan Carosha.”
Xiang Shu sedang menyisir surai kuda yang ditinggalkan oleh ibunya ketika Chen Xing datang ke sisinya dan meletakkan tangan di atasnya.
Xiang Shu meliriknya dan tidak mengatakan apa-apa. Sementara Xiang Shu sendiri diam sepanjang waktu akhir-akhir ini, sepertinya dia tidak marah; itu lebih seperti kesunyian yang lembut dan tenang, yang seolah-olah mengatakan bahwa dia hanya tidak ingin berbicara.
“Bergerak dari belakang bahunya ke bawah,” Xiang Shu tiba-tiba berkata. Dia kemudian membiarkan Chen Xing memegang sisir dan mengajarinya cara menyisir bulu kuda dengan benar.
Chen Xing sangat menyadari bahwa suasana hati Xiang Shu saat ini pasti sangat rumit. Lu Ying juga mengingatkannya bahwa dia tidak boleh membiarkan Xiang Shu menerima terlalu banyak informasi dalam waktu singkat, atau itu akan membuatnya semakin bingung harus berbuat apa. Chen Xing sebenarnya tidak menyadari ketika Xiang Shu menemukan kebenaran untuk pertama kalinya, karena dia telah tidur tidak kurang dari 3 bulan kemudian.
Tapi kali ini, Chen Xing akhirnya memiliki kesempatan untuk menemaninya dan menghadapinya bersama-sama dengan dirinya.
Chen Xing secara kasar memahami suasana hati Xiang Shu setelah dengan hati-hati merenungkannya selama beberapa hari terakhir. Saat itu, ketika Xiang Shu pertama kali mengetahui tentang kebenaran hidupnya sendiri, dia juga pasti sama bingungnya seperti sekarang. Jika dia ingat dengan benar, Xiang Shu seharusnya sudah mempelajari cerita lengkapnya selama pertarungannya dengan Wang Ziye setelah dia melewati yique dan memasuki alam fatamorgana.
Namun bersamaan dengan pertempuran di dalam Cermin Yin Yang segera setelah itu, Chen Xing jatuh pingsan. Menurut Xie An, setelah Xiang Shu membawanya kembali ke Shouyang, dia merawatnya selama beberapa hari sebelum pergi.
Hanya saja, dalam beberapa hari itu, apa yang Xiang Shu pikirkan ketika dia melihatku yang tertidur, yang benar-benar tidak sadar, di dipan? Apakah dia memegang tanganku saat dia menceritakan banyak hal padaku? Sangat disayangkan bahwa dirinya pada waktu itu tidak dapat mendengar kata-kata itu. Mungkin, masalah dirinya sebagai artefak sihir juga berkontribusi pada keputusan akhir Xiang Shu untuk menghancurkan dirinya sendiri untuk menyelamatkan Chen Xing dan orang-orang biasa di Tanah Suci.
Dia pasti sangat tidak berdaya dan benar-benar bingung pada saat itu ba?
Xiang Shu: “?”
Dengan Chen Xing di sisinya, Xiang Shu, yang tampaknya secara bertahap menerima kenyataan ini, tiba-tiba menyadari bahwa mata Chen Xing sedikit merah.
“Bukan apa-apa,” Chen Xing tidak bisa melakukan apa pun tapi dia berkata. “Saat aku menemukanmu, aku benar-benar tidak tahu kau… “
“Aku tahu,” jawab Xiang Shu tanpa sadar. “Kau sudah mengatakannya beberapa kali.”
Chen Xing memaksakan tawa sebelum berkata, “Kau… “
Xiang Shu dan Chen Xing hanya saling memandang untuk waktu yang sangat lama. Chen Xing benar-benar ingin bertanya padanya, “Apa yang kau pikirkan hari ini?” tapi pada akhirnya, dia memutuskan untuk tidak melakukannya. Dia merasa bahwa dialah yang seharusnya bisa memahami Xiang Shu, namun sebenarnya, dia gagal untuk segera memahami atau menghiburnya. Ini sebenarnya membuat Chen Xing merasa sedikit malu pada dirinya sendiri.
“Apakah mereka juga datang ke Chi Le Chuan?” Xiang Shu bertanya sambil menatap Chong Ming dan Lu Ying.
Melihat Chen Xing mengangguk, Xiang Shu berbalik dan menaiki kudanya sebelum berkata, “Ayo pergi.”
Ketika mereka pergi ke selatan setelah meninggalkan Karakorum, badai debu putih bertiup. Ketika es dan salju akhirnya mencair, padang rumput sekali lagi dengan indah melanjutkan pemandangan musim gugurnya, sebuah tanda bahwa Festival Penutupan Musim Gugur akan segera tiba. Di tepi lain Sungai Xarusgol, sekarang bayangan dari pita biru safir, adalah dataran luas yang bermandikan cahaya keemasan sinar matahari yang cemerlang. Rumput liar, tertiup angin musim gugur, terbang melintasi pegunungan dan masuk ke sungai. Xiang Shu dan Chen Xing memimpin kuda melintasi jembatan gantung.
Chen Xing di masa lalu jarang mencoba untuk menebak isi hati Xiang Shu, sampai dapat dikatakan bahwa gagasan seperti itu tidak pernah terpikirkan olehnya. Namun, dia secara bertahap mulai berpikir lebih banyak dan semakin lebih banyak tentang bagaimana Xiang Shu mengurusnya selama berhari-hari ketika dia dalam keadaan koma. Apa yang paling dipedulikan Xiang Shu dalam hidupnya, dan bagaimana dia memandang dirinya sendiri untuk waktu yang lama sampai saat itu…
Memikirkan akan hal ini, Chen Xing merasa bahwa dia memiliki banyak hal yang ingin dia katakan padanya. Apakah hatiku terlalu besar? Ketika aku mengetahui bahwa Cahaya Hati ada di dalam hatiku, aku secara mengejutkan tidak merasa keheranan sedikit pun dan hanya menerima kenyataan. Jadi mengapa Cahaya Hati memilihku? Apa sebenarnya Cahaya Hati itu? Masalahnya menjadi lebih rumit semakin dia memikirkannya, menyebabkan Chen Xing menjadi bingung.
Jika seseorang memiliki pengetahuan tentang segala macam hal sejak dini, semua itu akan berubah menjadi sesuatu yang secara otomatis menjadi bagian “alami” dari kehidupan yang mereka tidak memiliki keraguan tentangnya, yang, pada akhirnya, membuat pengetahuan tersebut mudah untuk diterima —— semacam “Aku adalah seorang Han” atau “Aku adalah seorang Hu,” karena seseorang harus mengenal diri mereka sendiri terlebih dulu sebelum mengetahui dunia. Namun, jika tiba-tiba semuanya runtuh setelah gagasan tersebut telah lama mengakar, itu pasti menjadi tak tertahankan.
Apa yang sedang dipikirkan Xiang Shu saat ini adalah, “Pada akhirnya, apakah aku adalah seorang Han atau Tiele?” atau bahkan sejauh “Apakah aku adalah manusia atau bukan?” —— sampai pada titik ini, Chen Xing juga mulai merenungkan pertanyaan yang sama: Apakah aku adalah manusia atau bukan?
“Jika kau terus berlatih,” kata Xiang Shu, “Kau bisa segera sebanding dengan seorang prajurit Tiele.”
Chen Xing, yang telah menarik busur sampai bahunya sakit, menyimpannya sebelum tersenyum sambil berkata, “Jadi ternyata, aku masih memiliki sedikit bakat untuk seni bela diri ma. Bagaimana jika dibandingkan denganmu ne?”
“Mungkin setelah berlatih selama seratus tahun ba,” jawab Xiang Shu.
Chen Xing menjadi lesu. Keterampilan menembak Xiang Shu dengan busur berada pada tingkat burung layang-layang terbang; dia pasti masih tidak akan dapat mengejar Xiang Shu bahkan setelah berlatih selama seratus tahun.
Xiang Shu menambahkan, “Tapi dibandingkan dengan anggota suku yang lain, kau bisa bertahan dengan tiga anak panah jika kau berusaha keras saat bersaing dalam memanah dengan menunggang kuda.”
“Benarkah?” Chen Xing tertawa lagi, penuh dengan harapan.
“Terkadang, aku hanya dipenuhi dengan keraguan.” Setelah merenung untuk sejenak, Chen Xing tidak bisa menahan diri untuk tidak berkata, “Mungkinkah aku juga benar-benar menjadi artefak sihir yang telah berubah menjadi roh, bagaimana menurutmu?”
Xiang Shu: “…”
Chen Xing sekarang secara kasar memahami kebingungan Xiang Shu —— Xiang Shu tidak tahu siapa dirinya.
Xiang Shu mengerutkan keningnya. Fokus pada Chen Xing, dia kemudian berkata, “Ya, kau adalah Cahaya Hati.”
“En,” kata Chen Xing, “Cahaya Hati juga merupakan artefak sihir, sama seperti bagaimana dirimu adalah Mutiara Dinghai. Itu selalu menemaniku sejak aku lahir. Namun, aku merasa bahwa meskipun aku hanya artefak sihir yang entah bagaimana telah berkultivasi menjadi seorang manusia, itu juga sangat baik ah. Bagaimanapun, aku menjadi manusia pada saat aku datang dan berjalan di sekitar dunia ini, yang tidak buruk sama sekali.”
Xiang Shu menghentikan langkahnya dan hanya terdiam menatap Chen Xing dengan tatapan penuh makna.
Chen Xing menoleh ke belakang dan tersenyum. “Sejujurnya, aku awalnya juga merasa sangat bingung mengapa aku bermimpi tentang Xiangyang, tentang bagaimana aku dapat menemukanmu di tempat itu. Tapi selama beberapa hari terakhir, aku tiba-tiba menemukan jawabannya. Bukankah itu karena artefak sihir mencoba menemukan sesuatu yang lain dari jenisnya? Karena itu, kita berdua adalah satu-satunya artefak sihir di bumi yang telah berubah menjadi manusia. Beruntung, ada dirimu. Sungguh menyenangkan untuk tidak sendirian.”
Xiang Shu tiba-tiba merasa bahwa penafsiran ini agak lucu. Dia hanya bisa naik ke atas kuda dan berkata, “Ayo pergi, jangan terlalu memikirkannya. Tidak perlu peduli tentang apa itu.”
Ketika Chen Xing mendengar kata-kata ini, dia cukup yakin, ini adalah bagian yang paling dipedulikan oleh Xiang Shu.
Setelah merenungkan apa yang dikatakan oleh Chen Xing, itu tampak seolah-olah segalanya tiba-tiba menjadi jelas bagi Xiang Shu. Dia mengangguk dan berkata, “Kau benar. Aku dilahirkan sebagai manusia ketika aku datang ke dunia ini. Sangat bagus.”
Chen Xing berkata, “Jadi, sebenarnya kau tidak perlu terus memikirkan pertanyaan ini, karena kau bukan satu-satunya yang berada di antara langit dan bumi, ada artefak sihir lain yang menemanimu ne. Tentu saja… ” Chen Xing sekali lagi mengedipkan matanya pada Xiang Shu. “Aku akan menjaga rahasia ini dan tidak akan mengatakan sepatah kata pun pada orang-orangmu. Kau dapat memilih apakah kau ingin memberi tahu mereka atau tidak.”
Xiang Shu sangat terkejut sehingga dia tidak bisa menahan tawa.
Chi Le Chuan sudah muncul di kejauhan. Kali ini, tidak ada api perang yang menyala-nyala, tidak ada kamp yang berantakan, seperti hari ketika Chen Xing pertama kali tiba di sini.
Chi Le Chuan, di bawah Pegunungan Yin.
Langit menyerupai gubuk melengkung yang menutupi seluruh dataran.
Langit luas dan biru, hutan belantara tak terbatas.
Saat angin bertiup, rerumputan meliuk rendah seperti sapi dan domba akan muncul.
Para gembala saat ini sedang mempersiapkan Festival Penutupan Musim Gugur lainnya. Tenda telah didirikan, dan Chi Le Chuan, dikelilingi oleh pegunungan Yin di tiga sisi, seperti surga yang ada di bumi. Pohon kuno itu, yang penuh dengan daun berwarna emas, terus berdesir tertiup angin.
“Chanyu yang Agung telah kembali!” seseorang berteriak sekaligus. “Chanyu yang Agung!”
Di dalam Chi Le Chuan, orang-orang Hu datang menemui mereka satu demi satu. Xiang Shu, bagaimanapun, hanya mengguncangkan kendali kudanya, berteriak, “Jia!” saat dia mengubah arah kuda dan berlari ke tenda kerajaan dengan Chen Xing di belakangnya.
Komentar Penerjemah:
Jeff: Ini kenapa aku merasa bab ini sedih banget …
Bab Sebelumnya Ι Bab Selanjutnya
KONTRIBUTOR
Footnotes
- Bisa dibilang konsepnya merujuk pada artikel ini https://en.wikipedia.org/wiki/108_Stars_of_Destiny
- 92 – 89 BC. BC disini kependekan dari “Before Christ” atau bisa juga diartikan SM/Sebelum Masehi.
- Secara harfiah diterjemahkan menjadi ‘master metode.’
- Nama yang digunakan orang Han untuk Karakorum. Secara harfiah berarti ‘Kota Naga’.
- Liu Ju adalah putra tertua dan pewaris ayahnya, Kaisar Wu dari Han, sampai kematiannya pada usia 38 tahun selama kekacauan politik yang terjadi selama 91 SM. Selengkapnya baca di https://en.wikipedia.org/wiki/Liu_Ju
- Di usianya yang sudah lanjut, Kaisar Wu menjadi paranoid dan curiga atas kemungkinan penggunaan ilmu sihir untuk melawannya. Serangkaian penganiayaan sihir terjadi, dan sejumlah besar orang, banyak dari mereka adalah pejabat tinggi dan keluarga mereka, dituduh melakukan sihir dan dieksekusi, biasanya bersama dengan klan mereka. Segera, penganiayaan sihir ini akan terjalin dalam perjuangan suksesi dan meletus menjadi bencana besar.
- Wei Zifu adalah ibu dari pewaris Kaisar Wu Liu Ju. Selengkapnya baca di https://en.wikipedia.org/wiki/Wei_Zifu
- Perang yang sebagian besar terjadi antara pasukan Liu Bang melawan pasukan Xiang Yu yang terjadi pada akhir Dinasti Qin setelah tanah itu dibagi menjadi delapan belas kerajaan. Hal ini kemudian mengakibatkan penyatuan kembali seluruh China di bawah Dinasti Han Liu Bang. Baca lebih lanjut di https://en.wikipedia.org/wiki/Chu%E2%80%93Han_Contention. Juga *ehem* baca AU Feitian bergenre RPF dari dua orang ini yang Bahasa Inggrisnya diterjemahkan oleh moon di https://www.chickengege.org/novels/hegemon/. Sebagian besar isinya smut…
- Gelar Anumerta Liu Bang. Selengkapnya baca di https://en.wikipedia.org/wiki/Emperor_Gaozu_of_Han
- Sebuah idiom yang berasal dari kata-kata pembuka dari Romance of the Three Kingdoms, tapi di sini dibalik.
- Pertempuran terkenal yang menandai berakhirnya Dinasti Shang. Selengkapnya baca di https://en.wikipedia.org/wiki/Battle_of_Muye.
- Pertempuran antara Xuanyuan-shi melawan Chiyou. Selengkapnya baca di https://en.wikipedia.org/wiki/Battle_of_Banquan.
- Salah satu era selama pemerintahan Kaisar Hui dari Jin, terjadi dari 300-301.
Terhura banget sama relationship mereka ya god
bisa nemuin danmei sebagus ini tanpa rekomendasi rasanya kaya nemuin harta karun, orang2 mesti tahu kalo dinghae fusheng records ini baguss, this danmei deserves more recognize