Penerjemah : Keiyuki17
Editor : _yunda


Orang itu ingin menggendong Jian Songyi, tapi Jian Songyi merasa dia tidak ingin digendong olehnya. Bagaimana bisa seorang Alpha akan digendong oleh orang lain?

Dia terlalu meninggikan harga dirinya.

Jadi dia memeras semua kekuatan terakhirnya untuk mendorongnya pergi: “Siapa yang mengizinkanmu memasuki rumahku, kamu sudah melanggar batas privasi milikku.”

Dorongan Jiang Songyi seperti kucing yang ingin mencakarnya, Bo Huai sedikit kesal tapi dia juga merasa bahwa hal ini cukup lucu, lalu dia setengah memaksa Jian Songyi untuk digendong ke punggungnya.

“Kapan aku membutuhkan persetujuanmu untuk memasuki rumahmu?”

“Tirani kejam.”

Setelah menyelesaikan pertikaian dengan Bo Huai dengan kekuatan terakhirnya, Jian Songyi pingsan dan jatuh ke dalam keadaan setengah pingsan.

Dia pernah terluka sekali di tahun pertama sekolah menengah pertama.

Saat itu musim hujan, daun-daun wutong berjatuhan karena angin dan hujan. Mereka menumpuk di tanah, dan bercampur dengan tanah. Lumpurnya basah dan licin.

Tuan Muda Jian berjalan dengan mata yang tertuju ke atas, dan akhirnya dia jatuh dan pergelangan kakinya patah.

Bo Huai-lah yang menggendong Jian Songyi di punggungnya sampai ke rumah sakit dan menunggunya sampai Nyonya Tang tiba.

Pada saat itu, Jian Songyi sangat sensitif, dan dia malu membiarkan Bo Huai menggendongnya di punggungnya. Dia sudah membuat berbagai alasan dan menolaknya, tapi Bo Huai mengabaikannya dan tetap menggendongnya pergi.

Jian Songyi tidak bisa mengingat dengan tepat bagaimana rasanya saat dia digendong di punggungnya.

Dia ingat pada hari itu, dia memegang payung, hujan sangat derasnya, anginnya agak kencang, dan udaranya cukup lembab.

Tapi anak laki-laki yang menggendongnya beraroma kering dan hangat, berjalan dengan mantap selangkah demi selangkah.

Seperti sekarang ini.

Jian Songyi kehilangan kesadaran, tidak tahu ini malam atau pagi. Dia terlentang di punggung seseorang, dan mencium aroma yang familiar, lalu teringat kembali pada hari saat hujan itu beberapa tahun yang lalu.

Dia mengalungkan lengannya ke leher orang itu tanpa sadar, bibirnya bergerak, dan dia bergumam dengan suara rendah, “Huai-Gege.”

Begitulah Jian Songyi memanggilnya saat dia masih kecil, saat dia masih minum susu ibunya.

Kedua tangan Bo Huai terselip di kedua kaki Jian Songyi dengan erat, wajahnya yang tadinya tegang dan serius tiba-tiba melembut, lalu dia tersenyum.

Bagaimana bisa orang ini bertingkah seperti bayi saat dia sakit?

Dia tampak seperti tirani kejam yang menculik pengantinnya.

Tapi apa yang dapat dia lakukan jika dia bukanlah seorang tirani kejam?

Awalnya, Bo Huai ingin menggunakan seragam sekolah milik Jian Songyi sebagai dalih agar dia bisa datang dan membujuk Jian Songyi sedikit, tapi saat dia tiba di rumahnya, feromonnya membanjiri seluruh atmosfer.

Dia belum pernah melihat feromon Alpha yang lepas kendali ketika mereka dibedakan, dan ketika dia memanggil tidak ada seorang pun yang menyahut.

Fakta bahwa dia tidak mendobrak pintunya, sudah dianggap bahwa dia cukup masuk akal.

Dia tidak bisa membayangkan apa yang akan terjadi jika dia tidak datang hari ini.

Kekhawatiran dan ketegangannya yang berlebihan membuat Bo Huai tidak menyadari ada sesuatu yang salah.


Setelah Bo Huai menempatkan Jian Songyi di kamar VIP, dia pergi ke dokter untuk mencari tahu apa yang terjadi.

Dokter melihat bahwa kedua anak itu begitu menawan dan saat mereka datang ke sini di tengah malam tidak ada seorang pun orang dewasa yang menemani mereka. Dia mau tidak mau akan berpikir sangat dalam dan bertanya dengan ragu-ragu: “Apa hubunganmu dengan pasien?”

Bo Huai teringat akan gumaman itu, dan menunduk lalu berkata, “Saya adalah kakaknya.”

Dokter mengangguk, dan nadanya sedikit tidak puas: “Dibedakannya seorang Omega adalah hal yang berbahaya, terutama Omega yang jauh lebih tua saat dia dibedakan. Bagaimana bisa orang tuanya tidak berada di sampingnya?”

“Omega?”

Bo Huai mengangkat kelopak matanya, ribuan emosi kompleks yang tidak bisa terkatakan muncul di mata ambernya.

“Benar.” Kata dokter sambil membuka catatannya, “Meskipun tidak umum untuk Omega menjadi setinggi ini, tapi dia memanglah Omega. Hormon Omega dalam tubuhnya sudah mencapai titik yang kritis, dan organnya juga sudah matang, dan diferensiasinya akan selesai malam ini. Namun, dia dalam kondisi fisik yang baik dan tidak ada masalah besar. Dia akan baik-baik saja ketika demamnya reda. Aku akan membuatkan resep untukmu, dan kamu bisa pergi untuk mendapatkan surpressant dan inhibitor.”

Mendengarkan semua perkataan dokter, Bo Huai mencoba mengingat berbagai tindakan pencegahan, tapi di dalam benaknya hanya dipenuhi dengan kebingungan.

Omega.

Bagaimana bisa Jian Songyi menjadi Omega.

Bo Huai kembali ke kamar Jian Songyi, dia duduk di sisi tempat tidur, melihat wajah yang sudah dia buat sketsanya di dalam benaknya berkali-kali dalam tiga tahun terakhir ini, Bo Huai tiba-tiba tidak tahu harus berkata apa.

Wajahnya memang sangat cantik, setiap bagian wajahnya tampak sangat lembut, sudut mata dan pipinya agak kemerahan di kulitnya yang putih, dan mata persiknya sangat menggoda.

Perawakannya memang lumayan tinggi, tapi tulangnya memang sedikit lebih kecil dari para Alpha biasa, dan dia juga lebih kurus, sehingga mudah untuk menggendongnya.

Dari cara pandang ini, ada beberapa hal yang membuatnya memang tampak seperti Omega.

Saat Bo Huai memikirkannya lagi. Saat dia mencium feromon Jian Songyi, dia jelas sangat tertarik, dan itu sama sekali bukan permusuhan antara dua Alpha.

Dia pikir itu karena dia terlalu menyukai Jian Songyi, dan dia sudah menyukainya sejak sangat lama, jadi apa yang dia suka dan apa yang tidak dia suka, dia sebenarnya menyukainya.

Bagaimanapun juga, dia selalu percaya bahwa Jian Songyi adalah seorang Alpha.

Dan karena alasan ini, dia pergi tanpa pamit dan pergi ke Kota Bei selama tiga tahun.

Dan saat dia akhirnya menemukan jawabannya dan kembali ke Kota Nan, Tuhan mengirim Jian Songyi ke hadapannya, dan berkata, lihatlah, dia adalah seorang Omega.

Kebahagiaan yang seharusnya ada, sebuah tawa kecil, dan sebuah helaan napas lega, dia tidak melakukan semua itu.

Hatinya hanya merasakan sakit.

Teman kecilnya ini begitu sombong, apa yang harus dia lakukan?

Dia mengulurkan tangannya dan menyentuh wajah teman kecilnya itu, seolah-olah hal ini bisa memberikan kelegaan dan kelembutan.

Tapi ujung jarinya digenggam oleh tangan yang lain.

Jian Songyi membalikkan badannya, sedikit meringkuk, mengerutkan keningnya, dan tampak sangat tidak nyaman. Dia sepertinya mendapatkan kelegaan dari aroma ujung jari Bo Huai, seperti anak kucing yang rakus, dia merangkul erat seluruh lengan Bo Huai.

Bo Huai ditarik oleh Jian Songyi sampai mencondongkan tubuhnya ke depan. Dia menyadari bahwa dia akan menekan Jian Songyi, jadi dia hanya bisa berguling ke tempat tidur, dan memeluknya.

Bo Huai memeluknya dengan satu tangan, dan satu tangannya yang lain mengelus-elus punggung Jian Songyi, mencoba menggunakan feromonnya untuk menenangkannya.

Orang yang ada di pelukannya ternyata lebih serakah dari yang dia kira, dia hanya tahu untuk bergantung pada nalurinya. Jian Songyi mengubur kepalanya di lekukan leher Bo Huai, dan tanpa menahan dirinya.

Bo Huai merasa bahwa dia akan segera tamat.

Remaja yang sudah berada di dalam hatinya selama bertahun-tahun, sekarang adalah seorang Omega, dan sedang mencari kenyamanan di dalam pelukannya.

Kelenjar halus dan putih yang belum pernah ditandai berada tepat di depannya, memancarkan aroma feromonnya sendiri.

Selama Bo Huai menandai Jian Songyi, orang ini akan mengandalkan dirinya dan menjadi miliknya, dan selama dia menandainya, orang ini tidak akan merasakan kesakitan.

Kedengarannya tidak ada alasan untuk menahan perasaan posesif yang melonjak di hati Bo Huai untuk menandai Jian Songyi.

Dia menundukkan kepalanya dan memposisikan bibirnya ke kelenjar Jian Songyi.

Dia menciumnya seperti seekor capung yang menjelajah di permukaan air, lalu menjauh dengan cepat.

Jari-jarinya mengusap dahi Jian Songyi yang basah oleh keringat, dan menghela napas. Lalu dia berkata dengan suara yang lembut: “Maaf, tahanlah sebentar lagi, ini tidak akan membuatmu kesakitan setelah beberapa saat.”

Dia tidak bisa menandai Jian Songyi.

Jian Songyi adalah orang yang sangat berharga bagi Bo Huai, bagaimana mungkin dia bisa menandainya tanpa sepengetahuannya.

Bo Huai harus menunggu sebentar lagi, tunggu sampai anak ini menjadi dewasa, dan memahami apa itu menyukai seseorang lalu membicarakannya.

Hari-harinya masih panjang, dia sudah terbiasa untuk menunggu, dan pasti mampu untuk menunggu.

Jian Songyi berbalik, dan menunjukkan tanda-tanda akan bangun. Kemudian Bo Huai bergerak dengan lembut untuk pergi dari tempat tidur.

Satu tangan yang masih digenggam oleh Jian Songyi.

Tapi orang ini tidak tahu apa yang baik atau buruk, dan dia mengangkat kelopak matanya dengan susah payah: “Apa kamu berencana untuk mengambil keuntungan dari orang lain? Kamu ingin merusak wajah tampanku saat aku tidur, kan?”

Oke, mulutnya masih seperti biasanya, dan sepertinya tidak ada masalah besar.

Bo Huai mencoba untuk menarik tangannya, tapi Jian Songyi tidak melepaskannya, dia menarik tangan Bo Huai ke ujung hidungnya, mengerutkan hidungnya, dan mengendusnya dua kali.

Bo Huai tampak geli: “Anak Anjing?”

“Pelit.” Jian Songyi mengerutkan bibirnya dan melepaskan tangannya. “Apa ini bau feromonmu?”

“Bagaimana baunya?”

“Aromanya seperti hutan pinus di tengah salju.”

Hampir, seluruh aromamu bercampur dengan salju.

“Apa aromanya enak?”

Jian Songyi tiba-tiba menyadari bahwa dia pernah mencium aroma feromon Bo Huai, dan memuji aromanya yang enak. Pada saat itu, dia tidak berpikir ada perbedaan antara mengatakannya dan menggodanya.

Jian Songyi malu saat dia membuang mukanya: “Kamu mengatakan bahwa kamu mengeluarkan feromonmu. Apa kamu tidak tahu bagaimana cara menahannya untuk keluar? Jika kamu tidak bisa menahannya keluar, kamu bisa menyemprotkan penghalang.”

Bo Huai tidak menyangkal ucapannya yang tidak masuk akal, dan berkata dengan nada yang tenang dan lembut: “Kamu sudah dibedakan. Kamu akan lebih tenang dengan feromon Alpha.”

“Kenapa aku yang seorang Alpha membutuhkan Alpha untuk menenangkanku?”

Jian Songyi mengalihkan pandangannya kembali dan menatap Bo Huai dengan bingung.

Karena kelemahan dan kebingungannya, tatapannya tampak tidak jernih, dan dia tampak agak linglung.

Bo Huai menatapnya, dalam sepuluh detik, ada perasaan yang tidak tertahankan yang tak terhitung jumlahnya di dalam hatinya, tapi pada akhirnya dia mengucapkan kalimat itu dengan tenang seperti biasanya.

“Karena kamu adalah Omega.”

Karena.

Kamu adalah.

Omega.

Itu adalah kalimat pendek, dan Jian Songyi membutuhkan waktu selama satu menit penuh untuk mencernanya, dan kemudian berkata: “Apa yang baru saja kamu katakan? Coba kamu katakan lagi?”

Bo Huai tidak mengatakan apapun, dan langsung menyerahkan laporan tes pada Jian Songyi.

Jian Songyi melihatnya sebentar, mengembalikannya, dan meringkuk ke dalam selimut: “Aku pasti mengalami demam parah sampai-sampai aku mengigau, aku pasti masih bermimpi.”

Bo Huai: “…..”

Tiga puluh detik kemudian, dia berbalik dan melihat laporan tes itu lagi.

“Yah, aku masih belum bangun.”

Setelah Jian Songyi selesai berbicara, dia berbalik dan menarik selimutnya lagi.

Bo Huai: “…..”

Orang ini mungkin adalah sebuah pancake.

Bo Huai tahu bahwa masalah ini agak sulit untuk diterima oleh Jian Songyi, tapi tidak peduli betapa sulitnya dia akan menerimanya, dia harus menerimanya.

Dia menahan sakit hatinya, dan dengan tegas berkata: “Aku bisa mencium bau feromonmu, dan itu memang feromon Omega.”

Sosok dengan punggung yang menghadap ke arah Bo Huai tampak membeku, dan dalam sekejap garis bahu dan leher menjadi tegang. Selimutnya ditarik erat, kerutannya semakin dalam, dan bayangan yang dipantulkan oleh lampu, tampak sedikit gemetar.

Jian Songyi tidak mengatakan apapun.

Bo Huai juga tidak mengatakan apapun.

Setelah beberapa saat, bahu yang menegang itu perlahan mulai tenang, dan dengan nadanya yang tenang Jian Songyi berkata: “Sepertinya aku sendiri tidak bisa mencium aroma feromonku, bagaimana baunya? Seharusnya baunya sangat harum, kan?”

“Yah, baunya harum. Aromanya seperti bunga mawar.”

“Tsk.” Tuan muda itu tampak tidak puas, “Kenapa kamu memiliki aroma feromon yang unik, tapi aroma feromonku justru sangat biasa, kan?

“Tidak. Itu adalah aroma mawar liar, dengan wangi kayu yang kuat tapi tidak terlalu berlebihan.”

“Oh, itu sudah cukup bagus ba.”

Jian Songyi tidak berbalik sedikitpun.

Dia tidak histeris, tidak hancur, dan juga tidak menyerah akan kekalahan.

Dia hanya tenang, terus tenang, dan bangga menerima fakta ini.

Awalnya, Bo Huai ingin bertanya pada Jian Songyi seperti apa jadinya jika laporan itu tujuh belas tahun yang lalu menyatakan bahwa dia adalah Omega.

Tapi di detik berikutnya, dia merasa bahwa dia tidak perlu menanyakannya, karena dia yakin hal itu tidak akan mempengaruhi pertumbuhan Jian Songyi menjadi pemuda yang cerdas seperti sekarang.

Sama seperti dirinya, lebih dari satu dekade kehidupannya, dia tidak menjadi lemah karena laporan yang menyatakan bahwa dia adalah Omega.

Dia dan Jian Songyi adalah orang yang sama.

Gen yang terukir di tulang mereka bukanlah Omega ataupun Alpha, tapi kebanggaan dan kekuatan.

Setelah keheningan yang lama, Jian Songyi akhirnya berbalik dan memandang Bo Huai, dengan tenang dan rasional dia berkata: “Feromonmu termasuk Alpha kelas atas, kan?”

“Hmm.”

“Kalau begitu di masa mendatang, jika kamu sedang tidak sibuk. Bisakah kamu melepaskan feromonmu yang menindas padaku untuk sementara waktu? Aku ingin mencoba bahwa aku bisa menahannya.”

Bo Huai mengangkat kelopak matanya dan menatap Jian Songyi. Tatapan matanya sangat kompleks.

Jian Songyi merasa sedikit malu saat dia berkata: “Aku juga tahu bahwa permintaan ini cukup mengganggumu, tapi aku hanya ingin berlatih agar tidak terpengaruh oleh feromon Alpha, jadi tolong bantu aku.”

Jika dia bisa menahan feromon Bo Huai yang menekan ke seluruh tubuhnya, maka sebagian besar feromon yang lain tidak akan mempengaruhinya.

Hanya saja pelatihan semacam ini, tidak ada yang tahu akan bertahan berapa lama, tidak ada yang tahu apakah ini akan efektif, dan bagi Omega, setiap menit dan setiap detik saat pelatihan adalah sebuah siksaan.

“Itu mungkin akan lebih menyakitkan dari apa yang kamu pikirkan.”

“Aku tahu. Tapi, sayangnya, aku adalah Omega, apa lagi yang bisa kulakukan? Jika aku perlu merasakan sedikit kesakitan, maka aku akan merasakan sedikit kesakitan itu. Song-ge mu ini, tidak akan takut dengan rasa sakit.”

Nadanya santai dan seperti candaan, dan seolah-olah mempermainkan nasib hanyalah permainan bagi seorang pemuda.

Mata gelap itu jatuh ke dalam sinar bulan di luar jendela.

Bo Huai berpikir, galaksi itu tampak mempesona, tapi mungkin tidak lebih dari itu.

Rasa sakit di hatinya menyebar ke benaknya lagi, tapi bercampur rasa senang yang tidak bisa dijelaskan.

Teman kecilnya ini tidak pernah mengecewakannya.

Tapi bagaimana jika dia adalah Omega.

Dia tidak perlu merasa tertekan, tidak perlu merasa simpati, tidak perlu berpura-pura untuk bersikap lembut, membujuk atau memanjakannya.

Jian Songyi hanya akan menjadi lebih kuat, dan Bo Huai akan selalu bersamanya, tidak peduli seberapa sulit jalan yang akan mereka lewati.

Bo Huai mengangguk: “Baiklah.”

“Tuan Bo adalah orang yang peduli pada temannya.”

Jika aku tidak peduli denganmu, mungkin kamu sudah tamat di tanganku sekarang.

Orang ini selalu menggodanya tapi dia tidak menyadarinya, jadi Bo Huai harus mendapatkan uangnya kembali.

Bo Huai menjilat bibirnya dan tersenyum. Lalu menyipitkan matanya sedikit, seperti seorang goblin: “Karena aku akan membantumu dengan hal yang besar, bukankah kamu harus menunjukkan rasa terimakasihmu?”

Jian Songyi melambaikan tangannya dengan murah hati: “Katakan saja apapun yang kamu inginkan.”

“Apapun itu?”

“Apapun itu.”

“Kamu akan menepati janjimu?”

“Akan ku tepati.”

Bo Huai melihat wajah jujur Jian Songyi. Dia terdiam sejenak, dan kemudian berkata: “Oke, selalu ingat janjimu ini, jangan menipuku.”

“Pernahkah kamu melihat Song-ge menipumu?”

“Kamu belum memanggilku ayah.”

“…” Jian Songyi menelan ludahnya, “Kenapa kamu begitu picik. Kamu selalu berpikir untuk membuat seseorang memanggilmu ayah.”

Bo Huai sangat senang. Dia adalah pihak jahat yang benar-benar hebat: “Apa kamu masih ingat dengan papaku?”

Saat Jian Songyi baru akan berbicara, Bo Huai menambahkan: “Papa Omega-ku.”

Jian Songyi ingat bahwa dia adalah orang yang lembut dan kuat, seorang dokter yang sangat baik. Ketika Bo Huai berusia enam tahun, dia secara sukarela menjadi relawan pada Perang Dunia Ketiga dan meninggal dalam pemboman untuk melindungi para pengungsi yatim piatu.

“Meskipun papaku adalah seorang Omega, dia juga orang nomor satu dalam sains pada saat itu. Dia memiliki keterampilan medis yang sangat baik.”

“Papaku, kamu mengenalnya. Bahkan sampai kematian papaku, pada batas tertentu, dia adalah alat tawar-menawar politiknya. Pemakamannya pun diadakan tepat di depan kamera. Saat itu kakekku dirawat di rumah sakit, dan opa oma berada di luar negeri. Saat pemakamannya, sepertinya hanya ada aku di dunia ini yang sedih atas kematian papaku.”

Tapi Bo Huai sepertinya tidak berniat untuk bersedih. Dia memikirkan sesuatu yang menarik, dan tersenyum: “Tapi saat itu kamu punya hati nurani, jadi kamu sedikit menghiburku.”

Jian Songyi berpura-pura memperlihatkan senyum jahatnya. “Tidak mungkin bukan, tapi kamu adalah orang yang baik saat kamu masih kecil.”

“Lalu apa kamu ingat bagaimana kamu menghiburku pada saat itu?”

“…..”

“Jangan sedih, karena kamu tidak punya ayah lagi, aku akan menjadi ayahmu mulai sekarang. Kamu bisa memanggilku ayah kapanpun kamu mau. Tidak perlu sungkan.” Bo Huai berkata perlahan, “Itu yang kamu katakan.”

Jadi siapa yang selalu berpikir untuk meminta orang lain memanggilnya ayah?

Jian Songyi tersenyum canggung dan menegangkan mulutnya: “Lalu… sebenarnya aku peduli, kan?”

Bo Huai mengangguk: “Iya, kamu peduli.”

Jian Songyi sedikit malu, dia merasa tampilar luar Bo Huai tampak baik, tapi sebenarnya sangat licik. Jadi, dia berbalik lagi, membenamkan dirinya di dalam selimut, dan memutuskan untuk mengabaikan orang itu.

Tapi hari ini, seseorang yang biasanya pendiam justru banyak mengatakan omong kosong: “Papaku sangat menyukaimu, dia mengatakan bahwa kamu adalah anak terpintar yang pernah dia lihat. Aku masih percaya dengan apa yang papaku katakan, jadi bisakah kamu menjadi seorang Omega yang lebih hebat darinya.”

Bo Huai tidak hanya banyak mengatakan omong kosong, tapi dia juga sedikit menghangatkan hatinya.

Jian Songyi mengusap hidungnya.

Bo Huai menambahkan: “Kalau tidak, aku tampaknya seperti sedang menindasmu.”

Sialan.

“Bo Huai, kamu sialan…”

Tapi sebelum orang itu selesai mengutuknya, perasaan aneh tiba-tiba menyebar dari leher, dan langsung menyapu ke seluruh tubuh, menyebabkan dia gemetaran.

Ketidaknyamanan itu datang lagi dan dia membutuhkan feromon Alpha untuk menenangkannya.

Untungnya, orang bijak tahu bagaimana caranya melarikan diri dari situasi yang tidak menguntungkannya untuk menghindari sebuah penghinaan.

Jian Songyi menggertakkan giginya: “Bo Huai, kamu sialan… bisakah kamu ke sini dan membiarkan Laozi ini mencium aroma feromonmu.”

Suaranya menjadi lembut dan agak lemah karena dia gemetar, dan tampaknya dia tidak mengetahuinya. Dia masih mempertahankan momentumnya.

Garang dan imut seperti kucing.1 Tau lah ya kalo kucing marah.. gemesin..😂http://m.ifanjian.net/jbk/nxnx.html


KONTRIBUTOR

yunda_7

memenia guard_

Keiyuki17

tunamayoo

Leave a Reply