Penerjemah: Keiyuki17
Editor: _yunda

Bo Huai adalah Alpha yang Sangat Posesif

(Bagian 1)


Mengenai masalah asrama di tahun pertama sebagai mahasiswa, keduanya memikirkannya di hari pertama keduanya bersama.

Jian Songyi merasa asrama tidak nyaman.

Bo Huai tidak tahu apakah akan melemparkan Jian Songyi ke asrama Omega ataukah asrama Alpha.

Dia merasa bahwa tidak peduli di asrama mana Jian Songyi berada, itu sangat berbahaya.

Dia benar-benar khawatir, karena pacarnya memiliki semua kriteria ABO.1Alpha Beta Omega.

Bo Huai, sebagai Alpha posesif, dengan tegas membawa Jian Songyi kembali ke sarangnya.

Hal ini juga mendapat dukungan kuat dari orang tua.

Sebagai wanita kecil yang lembut, Nyonya Tang tidak tahan membiarkan putranya dan calon suaminya itu masuk ke asrama, tapi jika Bo Huai merawatnya, dia dapat merasa yakin bahwa putranya akan aman di tangan Bo Huai.

Jadi dia tidak hanya mendukung, tapi juga memberikan amplop merah besar untuk relokasi.

Karena fisik Omega yang istimewa, pengajuan permohonan untuk tinggal di luar rumah di dapat dengan sangat lancar.

Adapun Bo Huai, tidak ada yang akan mempermalukannya. Tentu saja tawarannya langsung diterima dengan tangan terbuka oleh kedua orang tua Jian Songyi.

Jadi keduanya memulai kehidupan bersama yang tak tahu malu sejak liburan musim panas.

Bo Huai merawat tupai kecilnya setiap hari demi mengikat Omega kecilnya tersebut.

Siang dan malam, sangat perhatian.

Keahliannya dalam memasak juga meningkat pesat.

Lagi pula, jika ingin mengikat hati Omega, dia harus terlebih dahulu mengikat perut sang Omega.

Omega yang sangat polos tidak tahu apa-apa tentang itu, hanya terlibat dalam jebakan lembut Alpha yang sangat licik.

Siang malam, menjadi sangat ketagihan.

Bagaimanapun, mereka berada di dua kampus yang berbeda. Setelah liburan berakhir dan sekolah dimulai, itu adalah pelatihan militer. Selama pelatihan militer, dia harus tinggal di asrama dan tidak bisa keluar sampai pelatihan militer selesai.

Jadi malam sebelum pelatihan militer, saat Bo Huai menindas Jian Songyi, dia menggigit lehernya.

Jelas, Jian Songyi sudah sepenuhnya ditandai, jadi dia tidak tahu kenapa dia gigit. Dia hanya merasakan sakit dan menendang pihak lain dengan marah.

Bo Huai tampaknya tidak takut sakit. Dia membiarkannya menendangnya. Dan tidak berhenti sampai dirinya meninggalkan aroma feromonnya sendiri pada Jian Songyi.

Dengan tingkat aroma feromon Alpha ini, kecuali seseorang ingin mati, tidak ada yang berani menginginkan Omega ini.

Bo Huai merasa sangat puas.

Akibatnya, Omega itu mengeluarkan bloker dan menyemprot dirinya sendiri sebelum berangkat ke pelatihan militer keesokan paginya.

Ini sangat ketat dan tidak memiliki aroma feromon.

Bo Huai, yang menghabiskan sepanjang malam menyatakan kedaulatan dengan feromonnya, tercekik.

Dan Omega di depannya sama sekali tidak mengetahuinya.

Setelah menyemprotkan bloker, dengan angkuh Jian Songyi mengangkat dagunya, mencari pujian: “Bagaimana, apakah aku seorang Omega yang memenuhi syarat sekarang? Jangan lupa bloker kapan saja dan di mana saja. Bagus sekali.”

Bagus sekali.

Hanya saja bodoh.

Bo Huai berbalik dengan wajah tanpa ekspresi.

Saat dia masuk Universitas, Jian Songyi tidak menyembunyikan gender keduanya dan menjadi Omega dengan cara yang bermartabat, jadi dia secara alami ditugaskan ke kelas Omega selama pelatihan militer.

Kemudian Jian Songyi merasa itu terlalu enak.

Ini terlalu enak.

Instrukturnya enak, mahasiswa yang lain juga enak, semuanya sangat enak.

Jadi dia tidak bisa menahan diri untuk tinggal di kelas Omega. Saat dia sedang beristirahat, dia pergi ke kelas Alpha dan ingin bermain dengan Lu Qifeng.

Dan kebetulan bertemu dengan para Alpha yang tengah berlatihan menembak.

Karena dia benar-benar terlihat seperti Alpha, instruktur sepertinya buta dengan gender aslinya, jadi ketika melihat Jian Songyi berjalan terhuyung-huyung, instruktur itu langsung memarahinya: “Anak laki-laki yang gemetaran itu, ini periode pelatihan, kenapa kamu gemetaran! Ke mari! Posisi! Berdiri tegak! Tembak targetnya! Jika tembakan rata-rata kurang dari delapan, lakukan lima putaran!”

Mahasiswa baru lainnya membeku.

Hanya Lu Qifeng yang tersenyum malas pada Jian Songyi.

Tangan Jian Songyi sudah gatal sejak lama. Melihat bahwa Lu Qifeng tidak berniat untuk mengekspos dirinya sendiri, dia secara alami dan arogan berjalan, mengambil pistol, dan kemudian menembak tepat ke tengah target, sepuluh poin disetiap tembakan. Akhirnya, dia mengangkat alis dan tampak terlihat arogan pada instruktur.

Perasaan yang akrab, yang sudah lama hilang dan dipaksakan ini sungguh sangat bagus.

Instrukturnya adalah pria yang hangat, dia pikir pemuda itu sedikit menarik, jadi dia langsung memintanya untuk kembali ke tim dan mengistirahatkan seluruh kelas.

Jian Songyi hanya mengenal Lu Qifeng, jadi dia secara alami langsung menghampiri Lu Qifeng dan duduk disampingnya.

Selama bertahun-tahun, Lu Qifeng terbiasa dengan Jian Songyi, sambil tersenyum dia berkata, “Song-ge kami ini, tentu saja bisa.”

Jian Songyi membuka ekor meraknya2Sombong atau pamer.: “Omong kosong, kapan Song ge-mu ini tidak bisa melakukannya?”

“Bagaimana kamu bisa berpura-pura menjadi Beta ketika kamu sendiri adalah Omega yang seperti Alpha?”

“Mungkin karena kerendahan hati pun tidak bisa menyembunyikan kecermelanganku.”

“… tak tahu malu.”

Mereka saling berbicara dan tertawa, sehingga mereka tidak menyadari tombol shutter terus ditekan di belakang mereka.

Sebelum Jian Songyi masuk Universitas, dia sudah dikenal seluruh mahasiswa Universitas Kota Bei karena hubungannya dengan peringkat pertama dan penampilannya yang luar biasa. Dan hari ini, dia membuat pertunjukan lain, yang tentu saja menjadi fokus perhatian.

Jadi para penonton dengan semangat tinggi mengambil foto secara langsung dan mengunggahnya ke jejaring sosial “Apa Jian Songyi benar-benar Omega??? Dia terlalu Alpha!”

Awalnya, mereka hanya ingin memotret Jian Songyi, tapi mereka tidak sengaja memotret Lu Qifeng yang bersampingan dengannya.

Mereka terlihat sangat dekat.

Dan foto itu, tidak tahu apa yang sedang terjadi, dibagikan hingga ke Bo Huai, yang sedang beristirahat di pelatihan militer di universitas sebelah.

Bo Huai dengan tenang meminum air mineral di tangannya, lalu meremas botol air mineral itu hingga rata dan membuangnya ke tempat sampah.

Dia memberi nama botol minum itu Lu Qifeng.

Kemudian dia mencari Wechat Lu Qifeng: Jangan gerakkan kakimu.

[Lu Qifeng]: ???

[Tuan Bo]: Gambar pengkhianatan.jpg

[Lu Qifeng]: … Ge, dia adalah ge-ku, seperti dirimu, kan? Sudah berapa tahun Jian Songyi dan aku bersaudara? Bagiku dia adalah Alpha murni!

[Tuan Bo]: Kamu dan dia seperti saudara, dan itu sama denganku yang sudah lama bersamanya?

[Lu Qifeng]: …

[Tuan Bo]: Dia dulu adalah Alpha murni di hatiku.

[Lu Qifeng]: …

[Lu Qifeng]: Kita berbeda. Aku tidak sebuas dirimu, yang akan mengambil tindakan pada saudara sendiri.

[Tuan Bo]: Apakah Zhou Luo tidak masuk hitungan?

[Lu Qifeng]: Zhou Luo tidak akan cemburu saat dia melihat aku dan Jian Songyi duduk bahu membahu.

[Tuan Bo]: Bagaimana jika kamu melihat Jian Songyi memegang tangan Zhou Luo?

[Lu Qifeng]: Jika aku sengaja untuk melukai, ingatlah untuk mengeluarkanku.

[Tuan Bo]: Lihat, kita semua sama

[Lu Qifeng]: …

[Tuan Bo]: Zhou Luo tampaknya tidak tahu bahwa kamu menciumnya secara paksa dan berbohong padanya bahwa dialah yang menciummu secara paksa.

[Lu Qifeng]: …

[Lu Qifeng]: Kakek, apa ada yang ingin dikatakan.

[Lu Qifeng]: Tidak, kamu tidak perlu mengatakannya. Aku tahu apa yang kamu inginkan. Jangan khawatir, aku akan menemukan cara untuk membuat orang seperti Jian Songyi, seorang Omega yang seperti Alpha, dengan jelas menyadari bahwa Omega dan Alpha tidak bisa saling memberi atau menerima. Tentu saja, Beta dan Omega juga tidak bisa, Omega dan Omega juga tidak bisa, hanya Tuan Bo yang bisa.

[Tuan Bo]: Kesadaran yang baik.

Lu Qifeng meletakkan ponselnya dan menatap Omega yang masih bertarung dengan instrukturnya dengan bodoh. Tiba-tiba, dia merasa sedikit tertekan.

Sungguh anak yang bodoh! Bagaimana dia bisa bertemu dengan seekor anjing.

Namun, kekhawatiran Bo Huai bukannya tidak beralasan, karena Jian Songyi terlalu memiliki banyak pesona yang membuat para Alpha, Beta maupun Omega merasa ingin memilikinya.

Saat Lu Qifeng semakin memikirkannya, senyumnya berangsur-angsur berubah.

Dia merasa bahwa kali ini Bo Huai harus berterima kasih pada dirinya!


KONTRIBUTOR

yunda_7

memenia guard_

Keiyuki17

tunamayoo

Leave a Reply