Penerjemah: Keiyuki17
“Terkadang, Li Jinglong masih berpegang pada seutas harapan, tapi di lain waktu, dia merasa masa depan sama sekali tidak ada harapan.”
Dalam kegelapan, ketukan tergesa-gesa terdengar di pintu Departemen Eksorsisme Luoyang.
“Siapa disana? Ini sudah tengah malam.” Wen Bin mendorong pintu hingga terbuka, matanya masih mengantuk saat dia mengangkat lentera, cahayanya menyinari seorang pemuda berkulit pucat.
“Exorcist Lu Xu.”
Lu Xu mendorong pintu hingga terbuka dan masuk ke dalam, bertanya pada Wen Bin, “Tegla ada di sini atau tidak?”
Di malam musim dingin, Lu Xu mendobrak pintu dan berteriak, “A-Tai! Bangun!”
Turandokht mengutuk, dan A-Tai bergegas keluar. Setelah melihat itu adalah Lu Xu, dia berseru kaget, “Kalian ada di sini?”
“Kami baru saja sampai, serigala besar mengatur pertahanan di gerbang kota utara,” kata Lu Xu. “Pasukan An Lushan sedang menuju ke selatan, cepat dan lihatlah!”
Dalam beberapa hari terakhir ini, semua orang di Luoyang gelisah. Dua belas kota di wilayah Hebei sudah kalah secara berurutan, masing-masing dari mereka gemetar hanya dengan mendengar nama An Lushan. Segera setelah pasukan tiba, gerbang kota terbuka sebagai tanda menyerah. Selama beberapa hari terakhir, Luoyang sudah menerima banyak laporan militer, dan jika mereka tidak menyerah tanpa perlawanan, maka pertahanan kota, penjaga kota, mereka yang tertinggal untuk mengurus hal-hal di ibu kota timur, wakil pemeriksa kekaisaran, dan semua menteri Henan akan dipenggal. Wakil pemeriksa, Bi Sichen, saat ini sedang mengatur semua pria dan kuda yang bisa dia dapatkan, dan dia juga memukimkan kembali warga Dataran Sungai Luo di dalam kota. Dalam rentang waktu satu malam, orang-orang mengerumuni ibu kota timur, dan itu dipenuhi oleh orang-orang dari daerah sekitarnya.
Tapi semua ini tidak ada hubungannya dengan A-Tai. Sebagai exorcist, satu-satunya tujuan mereka adalah An Lushan dan yaoguai di bawah komandonya. Pasukan yang menjaga kota adalah pasukan Tang, dan pasukan yang mengepung kota adalah pasukan Tang juga. Ini adalah konflik internal, dan jika pasukan besar An Lushan datang dan menyergap mereka, meskipun mereka tidak bisa melawan dengan membunuh manusia mana pun, mereka selalu bisa melarikan diri. Bahkan jika kota itu jatuh, mungkin tidak akan sulit bagi mereka untuk melarikan diri tanpa cedera.
Dengan kata lain, jika pasukan kehilangan kendali atas Luoyang, kemungkinan besar An Lushan akan memasuki kota. Ketika saat itu tiba, mereka akan memiliki kesempatan utama untuk bertindak.
Tapi karena Lu Xu dan Mo Rigen sudah datang, A-Tai tidak bisa membiarkannya begitu saja. Dia buru-buru membungkus dirinya dengan jubah tebal dan memanjat menara kota. Angin dingin sangat dingin, dan Mo Rigen saat ini sedang berdiri di atas gerbang kota, melihat ke kejauhan.
“Zhangshi mengatakan sebelumnya,” A-Tai berkata, “bahwa kita tidak bisa ikut serta dalam pertempuran ini.”
“Kita tidak bisa ikut serta sebagai exorcist,” Mo Rigen mengingatkannya. “Tapi dia tidak pernah mengatakan kita tidak bisa bertarung sebagai manusia.”
“Tapi apakah itu ada artinya?” A-Tai tersenyum lelah.
Mo Rigen menghela nafas. “Begitu jumlah orang mati meningkat, akan ada kebencian. Kebencian adalah makanan terbaik untuk memelihara iblis, dan jika perang tidak berhenti, An Lushan hanya akan menjadi semakin kuat. Saat itu menjadi berlarut-larut, dan dengan Zhangshi tetap berada di dalam menara dan tidak segera keluar, bukankah itu sedikit menakutkan?”
A-Tai menjawab, “Jadi menurutmu pilihan terbaik adalah Luoyang menyerah tanpa perlawanan, sehingga tidak ada pembantaian? Tapi setelah An Lushan memasuki kota, dia ingin menyerap kebencian, jadi tentu saja dia akan melakukannya.”
“Selama dia memasuki kota, itu akan berada di luar kendalinya,” kata Mo Rigen sebagai balasan. “Sebelum Zhangshi memasuki menara, dia mengingatkan kita bahwa ada tujuh formasi surgawi di Luoyang yang membentuk array pelindung yang dibuat Duke Di bertahun-tahun yang lalu. Jika kita mengaktifkannya satu demi satu, aku membayangkan menangkap dan mengakhiri An Lushan di sini tidak akan sulit.”
“Kapan dia mengatakan itu?” A-Tai bergumam, sedikit terkejut. “Tidak mungkin dia bisa meramalkan hal-hal ini secara akurat… dia bahkan bisa memprediksi sesuatu seperti ini?”
Mo Rigen berkata, “Saat kita meninggalkan Chang’an, bukankah kita menduga bahwa ada kemungkinan An Lushan akan menyebabkan pemberontakan? Karena dia melarikan diri kembali ke Youzhou, tidak mungkin dia akan duduk diam, menunggu kematian.”
“Itu benar… ” A-Tai ingat pembicaraan mereka satu setengah tahun yang lalu. Hari itu, Lu Xu, Hongjun, dan yang lainnya sudah tertidur, dan satu-satunya orang yang berpartisipasi dalam pembicaraan itu adalah dia, Qiu Yongsi, Mo Rigen, dan Li Jinglong. Saat itu, Li Jinglong sudah menebak bahwa kemungkinan besar pertempuran terakhir dengan Mara ini akan terjadi di Luoyang. Namun, ada perubahan di menit terakhir pada situasi di Menara Penakluk Naga, jadi Li Jinglong memasuki menara, dan tidak membuat persiapan setelah itu. Mo Rigen tidak memiliki pilihan selain mengikuti rencana awal mereka, dan setelah memastikan dengan Lu Xu bahwa An Lushan memberontak, dia kembali ke Luoyang terlebih dulu untuk merencanakan siasat.
“Besok, kita akan memeriksa tujuh monumen di Luoyang,” kata Mo Rigen.
“Zhangshi belum meninggalkan menara,” kata A-Tai. “Tanpa Cahaya Hati dan hanya mengandalkan kita, kita mungkin tidak bisa membuat An Lushan berada dibawah kendali setelah dia memasuki kota.”
Tapi Mo Rigen bersikeras. “Ini adalah kesempatan terbaik.”
A-Tai mengingatkannya, “Kita hanya memiliki satu kesempatan.”
Mata mereka bertemu. A-Tai yang biasanya begitu santai dan riang, ternyata bisa menjadi sangat serius.
“Kalau begitu mari kita dengar idemu,” kata Mo Rigen. “Katakan padaku, menurutmu apa yang harus kita lakukan?”
A-Tai: “Tunggu Zhangshi kembali.”
Keduanya terkunci dalam kebuntuan. Lu Xu duduk di samping gerbang kota, memandang ke arah kegelapan di kejauhan, dan dia berkata, “Dia mungkin bahkan tidak akan datang ke sini. Jangan terjebak dalam pertengkaran kalian sekarang.”
Dibandingkan dengan Li Jinglong, Mo Rigen kurang memiliki otoritas di Departemen Eksorsisme, tapi bahkan dia sendiri harus mengakui bahwa saat Li Jinglong tidak ada di sini, dia juga tidak memiliki cara untuk membuat rencana yang paling bisa diandalkan untuk dijalankan oleh teman-temannya. Itulah mengapa dia harus meminta pendapat A-Tai, seperti bagaimana di Chang’an, dia sudah menyarankan ide untuk pergi ke sisi An Lushan dan menjadi mata-mata.
Saat ini, jika Li Jinglong menyuarakan rencana ini, tanpa ragu, semua orang akan setuju. Dia akan mempertimbangkannya dari segala sudut, dan dia bahkan tidak akan memberi mereka kesempatan untuk tidak setuju.
“Beristirahatlah sebentar,” kata A-Tai. “Kau pasti sangat lelah.”
Dan mengatakan itu, dia tersenyum pada Lu Xu. “Kau tidak merawatnya dengan baik.”
“Dia bisa menjaga dirinya sendiri,” jawab Lu Xu, tidak tertarik. “Dia tidak membutuhkan aku untuk merawatnya.”
Mo Rigen melirik A-Tai dengan penuh arti, dan A-Tai melingkarkan lengannya di bahu Mo Rigen, berkata, “Kawan, sudah lama sekali aku tidak melihatmu, ayo kita minum. Kenapa kau tampak tidak senang sepanjang waktu ? Ayo ayo.”
Dan mengatakan ini, dia mengarahkan Mo Rigen ke bawah menara.
Saat itu larut malam, dan suasana hening dan tenang. Malam yang hangat menyelimuti Kanal Besar, dan angin berhembus melalui layar besar. Li Jinglong bangkit, menutup pintu di belakangnya. Dia menyelipkan Hongjun ke dalam selimut, sebelum berbalik untuk mematikan lentera.
“Sudah berapa shichen sekarang?” Hongjun, bagaimanapun, sudah terbangun, dan dia bangkit untuk mencari air minum.
“Tidak lama setelah waktu zi. Dua shichen lagi dan matahari akan terbit,” jawab Li Jinglong. “Tidurlah sebentar lagi.”
Hongjun tampak berantakan karena tidur, dan setelah minum air, dia merasa sedikit lebih jernih. Li Jinglong menutup lentera minyak, meninggalkan ruangan dalam kegelapan.
Hongjun tiba-tiba bertanya, “Apa suasana hatimu sedang tidak baik?”
Li Jinglong: “…”
Li Jinglong meraba-raba dalam kegelapan dan berjalan mendekat, mencium sisi wajah Hongjun sambil tertawa kecil. “Aku tidak bisa menyembunyikan apapun darimu.”
“Kekuatan Cahaya Hati sudah melemah.” Hongjun bisa merasakan segel yang Li Jinglong buat di meridian jantungnya perlahan-lahan menjadi gelap.
Li Jinglong menghela nafas. “Itu salahku. Aku harus mengatur diriku sendiri.”
Hongjun mulai tersenyum mendengarnya. Li Jinglong melepas jubah luarnya, dan dengan dada telanjang, dia berbaring di tempat tidur, bergumam pada dirinya sendiri, “Akhir-akhir ini aku sangat tidak beruntung. Tidak, aku selalu tidak beruntung selama ini. Keberuntunganku tidak bagus.”
Rencana yang disusun Li Jinglong dengan hati-hati dan cermat akan selalu sedikit menyimpang pada saat-saat terakhir, karena masalah keberuntungannya. Misalnya, saat dia meninggalkan Chang’an ke Li Guinian dan membawa para exorcist sampai ke wilayah Jiangnan, dia sangat berharap Xie Yu akan mengikuti mereka dan menyergap mereka di sepanjang jalan, mencuri kembali abu Yeming saat dia melakukannya.
Tapi dia tidak pernah berpikir bahwa Xie Yu akan mengikuti jauh di belakang mereka dan tidak pernah menyerang. Setelah mereka tiba di Vila Gunung Awan yang Mengalir, Li Jinglong terus berpikir bahwa tidak mungkin ia muncul dengan sendirinya sekarang, bukan? Bahkan jika itu terjadi, mereka tidak takut akan hal itu. Mereka sudah memasang jebakan, dan yang harus mereka lakukan hanyalah menunggu jebakan itu muncul dengan sendirinya. Namun bagaimana dia bisa menebak bahwa Qiu Yongsi akan mengucapkan selamat tinggal pada menit-menit terakhir, tergesa-gesa, dan bersama dengan Hongjun, lari ke array itu, hanya untuk menjadi mangsa penyergapan Xie Yu?
Dia awalnya berpikir bahwa karena Xie Yu sudah memasuki Menara Penakluk Naga, dia hanya perlu mengejarnya ke dalam. Alih-alih, ia tidak hanya lolos dari genggamannya, bahkan terlepas, dan justru membuat dirinya sendiri terjebak di dalam menara.
Li Jinglong benar-benar menyerah pada saat itu. Selain itu, di sepanjang hidupnya, dia sering menyebut dirinya sebagai penerus Acalanatha, menghidupkan kembali Departemen Eksorsisme dan memenuhi keinginan terakhir Di Renjie untuk melindungi Tang Agung, yang merupakan sumber kebanggaan besar baginya.
Tapi siapa yang mengira artefak Acalanatha tidak akan mengenalinya sama sekali, penerus yang menunjuk dirinya sendiri ini?
Hongjun terus mencari cara baru untuk menghiburnya. “Hanya karena mereka tidak mengenalimu sekarang bukan berarti mereka tidak akan mengenalimu di masa depan, jangan kecewa karenanya. Ditambah, bahkan jika mereka benar-benar tidak mengakuimu, itu bukan masalah besar.”
Terkadang, Li Jinglong masih berpegang pada seutas harapan, tapi di lain waktu, dia merasa masa depan sama sekali tidak ada harapan. Saat dia mengkhawatirkan hal itu tanpa henti, hatinya tidak mungkin terikat. Tapi dia tidak bisa menyuarakan keluhannya, juga tidak berani melakukannya, karena dia membawa keseluruhan Departemen Eksorsisme bersamanya, jadi dia tidak bisa membiarkan siapa pun tahu bagaimana kepercayaannya sudah terombang-ambing saat dia berjalan di jalan ini.
Sekarang, satu-satunya harapannya terletak pada janji yang pernah dibuat Yuan Kun padanya, bahwa di medan pertempuran timur laut, Chong Ming, Qing Xiong, serta kepala suku yao lainnya akan berurusan dengan An Lushan, dan tidak akan ada lebih banyak masalah di sana. Namun, An Lushan sudah mengarahkan pasukannya ke selatan, dan masih belum ada pergerakan dari Istana Yaojin.
Hongjun masih tidak tahu apa-apa, dan dia selalu hidup dalam optimisme. Ini juga merupakan kebiasaan yang sudah diusahakan Li Jinglong untuk dia pertahankan selama ini, sikap “bersamaku di sini, kau tidak perlu takut pada apa pun” tapi sekarang, Li Jinglong akhirnya menemukan bahwa apa yang harus dia hadapi bukan hanya yao, iblis, dan kekuatan kegelapan yang memenuhi dunia dengan kebencian. Sebaliknya, setelah kehilangan kepercayaannya yang tak tergoyahkan pada kekuatan Acalanatha, yang sudah mendorongnya selama ini, kepercayaan dirinya menjadi sangat terguncang.
Artefak tidak mau mengakuinya, yang berarti bahwa jalan ini akan sangat berbahaya untuk dilalui di masa depan, kecuali dia segera menemukan penerus yang sebenarnya. Kalau tidak, jika Hongjun mengalami bahaya apa pun, Li Jinglong hanya memiliki Cahaya Hati, dan ada terlalu banyak variabel dalam situasi seperti itu.
Terkadang, masa depan belum tentu seperti yang dia yakini, dikendalikan di telapak tangannya sebanyak yang dia bisa.
Apakah masih ada hal lain yang belum dia lakukan dengan baik? Dalam beberapa hari terakhir ini, Li Jinglong terus bertanya pada dirinya sendiri akan pertanyaan itu, terutama setelah mereka keluar dari Menara Penakluk Naga. Apakah dia terlalu sombong, apakah dia terlalu meremehkan musuhnya dan terlalu memikirkan situasinya, atau apakah surga sengaja mempermainkannya?
Tidak peduli seberapa banyak dia memikirkannya, dia tidak memiliki pilihan selain membiarkan semuanya menjadi keberuntungan.
Tapi bagaimanapun juga, Hongjun bisa merasakan bahwa dia bimbang dan gelisah. Lagi pula, kekuatan Cahaya Hati secara langsung memengaruhi segel yang ditempatkan di lubuk jatungnya.
“Percayalah padaku,” kata Li Jinglong dengan sederhana.
“Aku selalu percaya padamu,” jawab Hongjun sambil tersenyum. “Kapan kau pernah berbohong padaku?”
Meskipun masa depan tampaknya benar-benar tanpa harapan, saat ini, saat Li Jinglong menahan Hongjun, hatinya akhirnya menjadi tenang. Bahu dan punggung Hongjun yang telanjang ditekankan dari kulit ke kulit di dada kokoh Li Jinglong, dan mereka masing-masing merasakan suhu tubuh yang membakar satu sama lain.
Pada saat ini, mereka diam seperti biasanya. Mereka tidak ingin melakukan apa pun, mereka hanya ingin berbaring di sana dengan tenang, saling menempel. Dia sudah memberinya kekuatan dan keberanian untuk menghadapi masa depan, bahkan jika masa depan itu dipenuhi kabut tebal dan padat.
Air kanal di bawah mereka memercik. Dalam kegelapan, mereka tertidur dalam pelukan satu sama lain, dan Hongjun sekali lagi bermimpi. Seluruh dunia anehnya tampak sunyi, dan hanya ada suara air di kanal di bawah saat matahari terbit, mereka akan tiba di Luoyang.
Di permukaan air yang gelap, kecepatan kapal besar itu semakin lambat, seolah-olah aliran air itu sendiri tampak berubah tanpa terasa.
Tiba-tiba, ada ledakan besar!
Benda aneh yang gelap muncul dari dalam air, meraung saat meledak. Ia mengirim gelombang besar saat melengkung di udara.
Li Jinglong segera membuka matanya.
Seketika, langit-langit ruangan terbelah saat dinding di luar retak di bawah gaya eksternal yang menekannya, dan gelombang air sungai mengalir masuk! Tempat tidur miring dengan cepat, dan air sedingin es memercik ke Hongjun. Dia berteriak dengan panik, “Apa yang terjadi?!”
Saat itu mendekati pertengahan musim dingin, dan air sungai menjadi sedingin es. Ditambah lagi, selimut itu membebani dirinya. Saat Hongjun berbalik, Li Jinglong berteriak, “Hongjun! Aku di sini!”
Seluruh kapal sudah dihancurkan oleh monster itu, dan langsung hancur berkeping-keping. Dalam rentang beberapa napas pendek, kapal itu tenggelam ke dalam air. Selain Li Jinglong dan Hongjun yang berada di kapal, ada banyak pedagang yang menuju ke utara, dan mereka yang tinggal di Guanzhong, Yuzhou, serta daerah sekitarnya sangat ingin kembali dan memeriksa istri dan anak mereka. Permukaan sungai langsung dipenuhi dengan teriakan saat ratusan orang tenggelam bersama dengan kapal itu, atau dengan cepat melompat dari kapal untuk bertahan hidup.
Terdengar teriakan lagi, dan Li Jinglong melingkarkan satu tangan di pinggang Hongjun saat dia melompat keluar dari kapal yang terbelah itu. Hongjun membuka Cahaya Suci Lima Warna, menghalangi balok kayu dan potongan-potongan geladak yang jatuh menimpa kepala mereka. Monster itu benar-benar datang menyerang tepat pada mereka berdua, dan saat monster itu membuka rahangnya yang menganga dan berdarah —
Dalam sekejap, Li Jinglong melihatnya dengan jelas. Monster itu memiliki dua sayap dan kepala ular yang dipelintir dengan seringai yang ganas, dan mulutnya terbuka lebar saat menggigit ke arah mereka dengan taringnya.
Saat Hongjun melepaskan glaive-nya, dia tenggelam ke dalam air. Begitu air dingin mengalir di atasnya, dia tidak tahu jalan mana untuk naik ke permukaan. Yang dia dengar hanyalah teriakan nyaring dari Li Jinglong saat dia mengeluarkan Pedang Kebijaksanaan, dan cahaya dari Cahaya Hati memancar keluar darinya, cahaya cemerlang muncul di permukaan air.
“Huashe!” Teriak Hongjun begitu dia muncul ke permukaan.
Binatang buas itu, huashe, hanya sedikit lebih kecil dari jiao, dan mengirimkan gelombang besar ke permukaan sungai. Qi hitam mengepul di sekitar tubuhnya, dan Cahaya Hati mengusirnya, ia terbang sedikit menjauh. Ia kemudian melebarkan sayapnya, mengangkat dinding air setinggi hampir tiga zhang ke hulu, yang menerjang mereka berdua.
Gelombang besar menyapu mereka, langsung mengirim Li Jinglong terbang ke luar. Saat dia terbang di udara, dia dengan gesit menangkap papan dek yang rusak di bawah kakinya, melemparkannya ke Hongjun seperti bintang jatuh, berteriak, “Tangkap!”
Hongjun meraih papan kayu itu, sangat kedinginan hingga seluruh tubuhnya gemetar. Dengan belokan lain, Li Jinglong melompat ke perahu lain yang akan benar-benar tenggelam di bawah ombak, dan dia mengeluarkan Pedang Kebijaksanaan.
Namun, huashe itu terjun dengan cepat ke dalam air, menghilang tanpa jejak. Setelah beberapa saat, ia mengangkat kepalanya lagi dari bawah kaki Li Jinglong.
Dengan kekuatan Cahaya Hati, Li Jinglong menarik busurnya, tapi tepat saat dia hendak menembak, dia benar-benar diganggu olehnya. Dia jatuh kembali ke dalam air saat huashe menyapu ekornya. Bahkan dengan keterampilan mengerikan yang mereka berdua miliki, mereka bukanlah lawan monster ini di dalam air.
Permukaan kanal menjadi sangat sunyi lagi saat huashe terjun kembali ke dalam air, menghilang tanpa jejak.
Saat Hongjun sedang berusaha untuk tidak tenggelam, sebuah tangan mencengkeramnya, dan Ashina Qiong berteriak, “Ini aku!”
Hongjun menelan beberapa teguk air. Gelombang besar lainnya menerjang mereka, dan dia serta Ashina Qiong kehilangan satu sama lain sekali lagi.
Li Jinglong meraung, “Hongjun-!”
Dengan cipratan, huashe itu benar-benar menyerbu dan melilit Li Jinglong, menundukkan kepalanya untuk melihatnya. Begitu mendengar Li Jinglong berteriak, “Hongjun”, ia melemparkannya kembali ke air.
Hongjun terombang-ambing di permukaan sungai, mencari cahaya dari Cahaya Hati Li Jinglong. Tapi cengkeraman mengencang di sekujur tubuhnya, dan huashe mengangkatnya ke udara. Tepat saat Hongjun hendak mengeluarkan bilahnya, dia menemukan dirinya terlempar ke tepi sungai, dan dia jatuh ke semak belukar.
Seluruh tubuh Hongjun basah kuyup, dan dia memegang bilahnya di tangannya, dengan hati-hati melihat ke dalam kegelapan itu.
Sepasang mata bersinar mengawasinya dalam kegelapan. Hongjun bertanya, “Siapa kau?”
“Seekor ikan memintaku untuk menyelamatkanmu dan memastikan bahwa tidak ada bahaya yang menimpamu,” kata yao huashe itu. “Kau tidak tahu cara berenang.”
Hongjun: “…”
Bahkan sebelum kata-katanya selesai bergema, huashe sudah berbalik, dan melompat ke udara sebelum ia jatuh kembali ke kanal.
KONTRIBUTOR
Keiyuki17
tunamayoo